Beby Tsabina ungkap dimana dirinya merasa tak percaya diri dengan kondisi fisknya. (Foto/cr07)

SHOWBIZ

Beby Tsabina Ngaku Sedih Ingin Kurus, Pernah Miliki Tubuh Besar Saat SMP 

Kamis 28 Okt 2021, 19:50 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pernah miliki tubuh besar saat SMP, Beby Tsabina ngaku sedih ingin kurus.

Demikian pengakuan aktris Beby Tsabina saat mengenang kondisi posturnya yang pernah memiliki tubuh besar saat SMP.

Pada saat itu dia kerap mendapat pertanyaan terkait postur tubuhnya tersebut.

Hal tersebut rupanya membuat Beby Tsabina terpuruk, dan membuatnya sedih mengingat saat - saat  tersebut.

Beby Tsabina mengungkapkan dia sempat tidak percaya diri bahkan bahkan berusaha untuk menjadi kurus. 

"Mau kurus enggak bisa. Waktu masih SMP masih pertumbuhan itu cukup sedih. Tapi sudah lewat," ujar Beby Tsabina saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Selatan, Kamis (28/10/2021).

Tak hanya itu, Beby Tsabina juga sempat insecure dengan kondisi pipinya yang chubby.

Lantaran tak percaya diri, Beby Tsabina tak pernah mengambil foto dari arah depan.

"Udah enggak terlalu Chubby. Aku harus selalu sebelah kiri arah fotonya. Lebih pede," jelas Beby Tsabina. 

Tonton juga video "Begal Payudara Ditangkap, Pelaku Terispirasi dari Film Porno". (youtube/poskota tv)

Namun masa tersebut sudah terlewati.

Kini, mantan kekasih Bio1 itu dapat menerima kondisi tubuhnya dengan baik. 

"Aku bersyukur apa yang tuhan kasih," tutur pemain film Love Knots itu. (cr07)

Tags:
pernah miliki tubuh besar saat smp beby tsabina ngaku sedih ingin kuruspengakuan beby tsabinaBeby Tsabinakondisi postur beby tsabinacerita sedih beby tsabina

Administrator

Reporter

Administrator

Editor