"Kondisinya sudah 15 tahunan lebih dan konstruksinya juga tidak standar. Dia kan lantai dua, ducknya itu dia kan lantai dua jadi tidak dengan besi pondasi tapi hanya dengan kayu," papar Adit.
Sebelumnya, ibu dan balita yang masih berusia satu tahun dua bulan, tewas usai tertimpa reruntuhan bangunan rumah miliknya yang roboh di Jalan Satu Maret RT001 RW003, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat pada Sabtu (23/10/2021).
Balita tersebut tewas dalam pelukan ibunya karena tertimpa material rumah. Rumah tersebut roboh diduga karena bangunan yang memabg sudah tua dan rapuh.
Nyai (55) tetangga korban semoat kaget mendengar suara bangunan rumah yang roboh. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 20.30 WIB.
"Dari atas lantai dua rumah langsung ambruk gitu aja, saya sampai kaget," ujarnya kepada Poskota di lokasi, Minggu (24/10/2021).
Menurut Nyai, saat kejadian, ibu tersebut sedang berdua bersama anaknya yang masih balita. Keduanya pun tewas tertimpa reruntuhan bangunan.
"Dia sebenernya tinggalnya tiga orang, cuma anaknya yang satu kerja, nah itu cuma berdua doang pas kejadian sama yang kecil," jelas Nyai.
Di rumah tersebut, kata Nyai, memang hanya tiga orang yang tinggal. Sementara suami korban memang tidak ada di rumah.
Saat kejadian, warga sekitar langsung mengabari plRt setempat. Kemudian RT langsung menghubung pemadam kebakaran.
"Katanya petugas itu ibu sama anaknya ketiban triplek dulu baru ketiban bangunan yang lain," tuturnya.
Saat itu diketahui, posisi ibu yang menjadi korban tersebut sedang memeluk anak balitanya yang masih berusia satu tahun dua bulan.
"Berdekatan, anaknya lagi dipeluk, mungkin lagi nyusuin," paparnya.