TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Puluhan mahasiswa melakukan aksi demo di wilayah Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang, Jumat (15/10/2021).
Massa aksi tersebut bergerak menuju kantor Polresta Tangerang untuk menuntut dicopotnya Brigadir NP yang telah melakukakn kekerasan kepada mahasiswa pada saat demo di depan Kantor Bupati, Rabu (13/10/2021).
"Kami mau ke kantor Polres, cuma ternyata sudah dicegat disini. Jadi kami lakukan aksi di sini. Kami di sini menuntut agar pelaku dihukum dan dipecat," kata Bayu Rahman salah satu peserta aksi, Jumat (15/10/2021).
Selain itu, lanjut Bayu, pihaknya meminta agar Polresta Tangerang menjamin bahwa brigadir NP akan segera dihukum.
"Kami mau ada jaminan. Kami sering digeprak. Kami tidak mau hal seperti ini terulang," ujarnya.
Tonton juga video “Keluhkan Pusing, MFA, Mahasiswa Unjuk Rasa Korban Kekerasan Jalani Tes Kesehatan”. (youtube/poskota tv)
Sementara, terlihat Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro duduk bersama mahasiswa di tengah guyuran hujan. (kontributor tangerang/veronica prasetio)