Kebocoran kontak pribadinya di media sosial justru Iqbaal Ramadhan tanggapi dengan santai. (Foto/ig@iqbaal.e)

Seleb

ID LINE Bocor, Iqbaal Ramadhan Tak Ambil Pusing, Malahan Ajak Para Penggemar Seru-Seruan Bersama

Rabu 13 Okt 2021, 14:55 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kejadian malang sempat menimpa aktor sekaligus penyanyi Iqbaal Ramadhan.

Pasalnya, beberapa waktu lalu ID LINE pribadi miliknya sempat tersebar ke publik.

Lantas, namanya pun menjadi trending di Twitter karena kebocoran kontak pribadinya ini.

Kebocoran ini awalnya terjadi karena ada seseorang yang menyebarkan kontaknya melalui media sosial.

Namun, yang cukup mengejutkan adalah respon santai dari Iqbaal setelah kejadian ini.

Laki-laki berusia 21 tahun ini merasa tidak keberatan dengan kebocoran privasinya.

Untuk meluruskan kejadian ini, Iqbaal pun mengunggah foto pada Instagram pribadinya.

Dalam foto tersebut terlihat lembar kertas dari buku dengan tulisan tangan Iqbaal.

“Iya, gue tau Line ID gue bocor. Biasa aja, gak perlu heboh,” tulisnya dalam Insta Story akunnya pada Senin (11/10/2021).

Pemeran Ali dalam film Ali dan Ratu Ratu Queens ini mengatakan bahwa kini siapapun boleh saja untuk menambahkannya sebagai teman di platform chatting itu.

“Sembilansatusatu emang tadinya buat personal. Tapi setelah dipikir-pikir, I guess nothing is too personal. Jadi, feel free to add me  kalo mau” imbuhnya.

Ia juga mengatakan bahwa dirinya merasa terhibur dengan chat yang masuk ke dalam LINE miliknya.

Iqbaal juga tak segan untuk merespon chat yang berisikan pertanyaan yang ditujukan kepada dirinya.

“Dari kemaren ada banyak yang nge-add dan ada beberapa yang chat. Seru juga sih ngobrol-ngobrol receh. Kalo ada yang belom kebales, sabar ya. Chat-nya jadi ribuan nih!!! Kalo gue gabut & pertanyaan lo absurd sih paling gue respon,” akunya dalam tulisan tersebut.

Meskipun kebocoran ini sempat membuat heboh para penggemar dan warganet, tetapi Iqbaal justru tidak masalah dengan kejadian ini.

“There’s no mistakes, only happy accidents. And I am more than happy to chat with you to kill time. (Tidak ada kesalahan, hanya kecelakaan yang menyenangkan. Dan saya lebih dari senang untuk mengobrol dengan kalian untuk menghabiskan waktu),” ungkap pemilik nama lengkap Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan ini.

Video Bisa Hasilkan Uang Dari Sampah, Pemrov DKI Galakan Inovasi Terbaru Bank Sampah. (youtube/poskota tv)

Iqbaal tidak ambil pusing mengenai hal ini dan menganggap ini sebagai hal yang seru.

“Intinya, seru-seruan aja okeh? See you on the other side!” tutup Iqbaal dalam tulisan tangannya itu.

Sikap santainya ini pun menuai pujian dari para penggemar yang merasa salut dengan tanggapan positif dari Iqbaal. (nelsya bamira putri)

Tags:
iqbaal Ramadhanakun line iqbaal ramadhan bocorkontak bribadi iqbaal ramadhan bocortanggapan iqbaal ramadhan kontak pribadi bocor

Administrator

Reporter

Administrator

Editor