Bunga Bangkai di Rumah Warga di Cipete Selatan,Cilandak, Jakarta Selatan. (adji)

Jakarta

Heboh, Penemuan Bunga Bangkai Setinggi 1 Meter di Cipete Selatan Dikerumuni Warga

Selasa 12 Okt 2021, 18:15 WIB

CILANDAK, POSKOTA.CO.ID -  Menghebohkan, tumbuhan diduga bunga bangkai menghebohkan warga yang bermukim di kawasan Jalan Bunga Rampai RT 11/03, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, pemilik rumah menggelar kotak galang dana seikhlasnya, untuk para pengunjung, selasa (12/10/2021).

Tumbuhan ini tepatnya berada di pekarangan rumah nomor 30 milik Sutinem Rosidah, 65.

Terpantau, bunga itu memiliki tinggi sekitar 1 Meter.

Terdiri antara lain dari bagian batang warna hijau dan daun bunga berwarna merah tua dan hijau muda.

Menurut menantu Sutinem, Nova,34, keberadaan tumbuhan diduga bunga bangkai itu diketahui, Minggu sore, 10 Oktober 2021.

"Awalnya mertua saya lagi menyapu kemudian mencium bau bangkai di halaman rumah," ujar Nova.

Bau bangkai itu berasal dari sekitar kandang ayam dan tumpukan genting di areal pekarangan rumah.

Lantaran penasaran, sang mertua, kata Nova, lalu melihat langsung ke kandang ayam dan tumpukan genting.

"Ternyata bau itu berasal dari bunga. Kandang ayam dan tumpukan gentingya kemudiam diangkat," terang Nova.

Nova mengungkapkan, keberadaan tumbuhan diduga bunga bangkai itu lalu dilaporkan ke Ketua RT 011.

Sejak itu, warga pun berdatangan untuk melihat langsung tumbuhan itu.

"Banyak yang datang melihat sudah tiga hari belakangan. Mulai sepi sekitar jam 11 malam," ujar Nova.

Ketua RT 011, Ahmad Saehu, 50, mengakui, keberadaan tumbuhan diduga bunga bangkai itu memancing banyak warga datang ke lokasi. (adji)

Tags:
Warga Cilandak Dihebohkan dengan Tumbuhnya Bunga BangkaiBunga Bangkai Setinggi 1 Meter Tumbuh di Cilandak JakselBunga Raflesia

Novriadji Wibowo

Reporter

Administrator

Editor