Ketua PWNU DKI Jakarta Berharap LTN Sebarkan Berita Positif

Jumat 08 Okt 2021, 21:13 WIB
Pengurus LTN PWNU DKI Jakarta resmi dilantik. (ist)

Pengurus LTN PWNU DKI Jakarta resmi dilantik. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Lembaga Ta’lif Wan Nasr (LTN) Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU)  DKI Jakarta masa khidmat 2021-2026 resmi dilantik oleh Ketua PWNU DKI Jakarta, Dr KH Syamsul Ma’arif di Gedung Graha Mental Spiritual, Tanah Abang Jakarta Pusat, Jumat (8/10/2021).

Hadir dalam pelantikan para tokoh NU DKI, ulama dan puluhan undangan, diantaranya, H Juri Ardiantoro (Ketua PBNU), Taufik (Wakil Ketua DPRD DKI), dan sejumlah pejabat DKI lainnya.

Begitu juga tampak 36 pengurus baru LTN PWNU DKI yang dinahkodai Muhammad Said dengan memakai seragam jaket biru dan celana hitam siap mengabdi kepada NU.

Dalam sambutannya, Ketua PWNU DKI Jakarta, Dr H Syamsul Ma’arif meminta kepada pengurus LTN PWNU DKI yang baru dilantik untuk menguasai media sosial (medsos) dalam bentuk apapun.

Dari mulai Youtub, Facebook, Instagram sampai twitter.

“Saya ingin media sosial dikuasai oleh LTN NU,” tegasnya.

Kiai Syamsul pun mengakui kalau tugas LTN adalah berat.

Tapi sebagai pengurus LTN harus bertanggungjawab.

Ia pun memberikan tugas utama kepada LTN DKI yaitu untuk menghimpun atau mengumpulkan naskah-naskah lama karya ulama NU DKI, menulis profil ulama-ulama NU DKI dan membukukan dengan baik.

“Jadi mendokumentasikan karya ulama NU, itu tugas pertamanya,” ujarnya.

Tugas kedua LTN lanjut Kiai Syamsul, menyebar atau menginformasikan berita-berita positif, kabar baik, memperbanyak konten-konten keislaman, ke NU an, dan konten manfaat lainnya.

Berita Terkait

News Update