Wow! Kabar Baik untuk Madridista, Presiden Real Madrid Bocorkan Kapan Kepindahan Mbappe ke Bernabeu

Rabu 06 Okt 2021, 19:16 WIB
PSG bongkar cara kotor Real Madrid dekati Mbappe (Instagram/@k.mbappe)

PSG bongkar cara kotor Real Madrid dekati Mbappe (Instagram/@k.mbappe)

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Florentino Perez selaku presiden Real Madrid bocorkan kepindahan Kylian Mbappe ke Santiago Bernabeu.

Menurut Florentino Perez, El Real akan merampungkan transfer Mbappe pada Januari 2022 mendatang.

Bahkan tak segan. Perez menyebut bahwa pada 1 Januari transfer Mbappe akan rampung.

“Pada Januari, kami akan mendapat kabar tentang Mbappe. Kami berharap pada 1 Januari semuanya bisa diselesaikan,” ucap Perez, dilansir dari Marca, Rabu (6/10/2021) dini hari WIB.

Kylian Mbappe sendiri sudah angkat bicara soal masa depannya. Ia kembali menegaskan dirinya siap bergabung ke Real Madrid.

"Kalau saya pindah pada musim panas ini, saya hanya akan ke Real Madrid," ungkap Mbappe

Selain itu, Mbappe juga mengaku ia sebenarnya sudah meminta PSG agar menjualnya. Namun, keinginan itu tak didengar oleh pihak klub.

"Saya meminta pergi karena saya tidak mau memperpanjang kontrak saya di sini. Saya ingin klub menjual saya, agar mereka bisa membeli pengganti yang berkualitas untuk saya," ujar Mbappe.

Mbappe sendiri tak menutup pintu bergabung ke Madrid. Ia juga disebut siap pindah ke Spanyol, meski klub itu tak lagi dilatih oleh idolanya, Zinedine Zidane.

Madrid sendiri sudah berusaha mendatangkan Mbappe pada musim panas 2021 kemarin. Namun, usaha mereka gagal karena PSG bersikeras tak ingin melepas sang striker.

Sebelumnya, di awal musim pelatih Paris Saint Germain (PSG) Mauricio Pochettino mengumumkan  jika Kylian Mbappe tetap bertahan di Paris.

Hal tersebut jelas menjadi kabar buruk bagi Real Madrid yang mencoba memboyongnya di bursa musim panas ini.

Madrid memang tengah bergerilya menuntaskan saga transfer Mbappe dalam beberapa waktu belakangan.

Namun demikian, dana besar harus mereka siapkan. Guna mengakomodir hal itu, menjual pemain merupakan solusi. Alasannya keuangan mereka juga tengah morat-marit lantaran pandemic Covid-19.

Pada bursa transfer musim panas kemarin, Real Madrid sudah mengajukan tawaran resmi kepada PSG untuk mendatangkan Mbappe. Real Madrid menawar dengan harga sebesar 220 juta euro atau setara Rp3,6 triiun, namun masih ditolak oleh PSG.

Namun, pada Januari 2022, Mbappe kabarnya sudah bebas melakukan negosiasi dengan klub mana pun yang menginginkan jasanya. Terlihat jelas, Real Madrid adalah klub paling utama yang ingin mengontraknya. (cr09)

Berita Terkait

News Update