JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Segelas air dengan perisa yang ditambahkan es sangatlah menyegarkan. Salah satu minuman yang menyegarkan adalah Es Semangka India.
Baru – baru ini dunia kuliner mulai dihebohkan kembali dengan munculnya minuman yang berbahan dasar buah semangka.
Kebayang nggak segarnya buah semangka yang ditambahkan air sirup dan es?
Tim Poskota.co.id pun dengan penasaran mendatangi kedai minuman tersebut yang berada di Pejaten Barat, Jakarta Selatan.
Es semangka ini terdiri dari air sirup yang dicampurkan dengan potongan buah semangka yang ditambahkan es batu agar lebih segar.
Awal ide ini muncul karena melihat di Pakistan ada yang menjual es semangka ini, owner pun mulai memodifikasi dan mengganti namanya menjadi India.
“Idenya itu, sebenernya es ini adanya di Pakistan, cuman kalau dipasang Pakistan kurang, makanya diganti India”. Ujar Fela. Jumat (01/9/2021).
Alasan owner mengganti nama menjadi es India karena India lebih mudah diingat oleh masyarakat.
Salah satu yang membuat unik dan menarik perhatian dari penjual ini yaitu wadah es semangka yang sangat besar, proses mencacah semangka yang sangat cepat dan dibuat langsung di depan pembeli.
“Yang bikin unik pancinya besar, main power mencacah semangkanya harus cepat dan fresh langsung dibuat”. Kata Fela.
Bahan utama adalah buah semangka fresh yang selalu dijaga kualitasnya.
“Bahan utamanya semangka yang berkualitas,” ungkap Fela.
Di hadapan pelanggan langsung semangka akan dicacah kecil – kecil yang langsung dimasukkan kedalam panci besar ditambahkan air sirup merah, gula dan es batu yang kemudian diaduk rata.
Segelas es semangka ini kalian bisa mendapatkannya hanya dengan Rp. 5.000 per gelas.

Buka mulai dari jam 4 sore, menjadikan Es Semangka India ini begitu dinanti pembeli. (Foto/Chindy Nathania)
Wajib banget kalian cobain minuman yang jarang kalian temui ini, patokan tempat ini berada di seberang Universitas Nasional.
“Rasanya unik banget, potongan semangkanya bikin tambah seger,” ujar pembeli. Jumat (01/9/2021).
Kalian bisa menemui kedai satu ini hanya di sore hari menuju malam saja ya, karena mereka hanya buka pukul 16.00 WIB – habis.
Harganya cukup terjangkau ya. Sudah enak murah lagi! (Chindy Nathania)