Kontingen DKI Jakarta Dulang 3 Emas dari Cabang Taekwondo

Jumat 01 Okt 2021, 20:23 WIB
Thoriq Muhammad Hafizd. (ist)

Thoriq Muhammad Hafizd. (ist)

JAYAPURA, POSKOTA.CO.ID - Thoriq Muhammad Hafidz bukan hanya keren.

Tapi, ia juga berparas ganteng dikenal sebagai seorang aktor.

Pria berusia 22 tahun ini ternyata juga atlet berprestasi. 

Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 jadi momentum.

Thoriq yang membintangi sinetron Ának Langit menyabet medali emas dalam debutnya di pesta olahraga nasional empat tahunan itu. 

Bertanding di kelas Gyorugi bantam (under 63kg) putra, Thoriq mengalahkan Alfian Dzulfikar dari Jawa Timur, Jumat (1/10).

Kontan, dia girang bukan kepalang. Dia melakukan selebrasi dan rasa syukurnya bersama rekan-rekannya. 

"Ini medali emas PON pertama saya, tentu bangga. Semua ini karena kerja keras dan bimbingan pelatih, manajer, dan tim," kata Thoriq. 

Sukses Thoriq juga dijejaki dua taekwondoin DKI Jaya lainnya: Muhammad Basam (kelas fly under 58kg putra) dan Permata Cinta Nadya (welter under 67kg putri). 

Permata berhasil menaklukkan atlet Bali, Ni Kadek Surya Febiantari.

Sedangkan Muhammad Basam menyabet medali emas usai menghentikan Farel Patra Syaifullah (Jambi). PON Papua ini juga debutan bagi Basam.

"Ya semua pertama kali main di PON Papua kecuali Permata Cinta sebelumnya meraih perunggu di PON Jawa Barat 2016," kata Coki Tanjung, Kabid Binpres Pengrov TI DKI Jakarta. 

Dalam sehari, sedikitnya ada tiga kali latihan bagi atlet taekwondo DKI Jakarta. "Ada latihan jam 13.00 dan latihan jam 17.00," imbuh Thoriq.

Keberhasilan merebut tiga medali emas di hari pertama cabor taekwondo PON Papua ini menurut Coki sesuai target yang ditetapkan KONI DKI Jakarta. 

"Kami ditargetkan KONI DKI Jakarta 3 medali emas dan sudah terpenuhi di hari pertama. Semoga ini menjadi awal yang baik di hari berikutnya," ujar Coki. 

Dikatakan selama pelatda para atlet taekwondo DKI Jakarta menunjukan peningkatan fisik dan teknik yang signifikan.

Mereka digembleng selama tiga bulan di Markas Besar TNI AD di Cilangkap, Jakarta. 

Taekwondo DKI Jakarta berkekuatan 20 atlet. Sebagian besar atau 17 atlet pertama kali mengikuti PON. Tiga atlet lainnya pernah mengikuti PON sebelumnya. 

Cabor Taekwondo DKI Jakarta menargetkan atlet yang mengikuti 18 nomor dari 20 nomor pertandingan di cabang olahraga Taekwondo PON XX Papua, di mana diharapkan seluruhnya bisa membawa pulang medali ke Ibu Kota. (bu)

Berita Terkait

News Update