TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Terkait persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON), sarana olahraga di Tangerang Selatan (Tangsel) diperbolehkan untuk digunakan.
Meskipun saat ini masa PPKM level 3 hingga 4 Oktober 2021 mendatang diperpanjang. Namun dalam teknisnya tempat tersebut harus menerapkan protokol kesehatan.
Selain itu izin ini akan diberikan jika sarana itu hanya diisi setengahnya dari kapasitas seharusnya.
"Menghadapi persiapan PON dan Porda, sarana olahraga dalam ruang sudah diizinkan beroperasi, dengan ketentuan 50 persen dari kapasitas," terang Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie saat dikonfirmasi, Rabu (22/9/2021).
Kata Benyamin status level PPKM di Kota Tangsel, yang masih berada di level 3 pada masa perpanjangan PPKM saat ini, tidak jauh berbeda dengan aturan dan ketentuan pelonggaran di masa PPKM pekan sebelumnya. "Masih sama seperti sebelumnya," jelasnya.
Hanya saja sejumlah hal seperti ketentuan WFO bagi ASN dan pekerja sektor non esensial mendapat pelonnggaran.
Selain itu jam malam operasional restoran juga akan diizinkan hingga pukul 24.00 WIB.
"Sarana Gym dan ruang pertemuan di hotel yang boleh dibuka, WFO perkantoran 25 persen dan kantor pemerintah yang dinaikan kapasitasnya dari 50% menjadi 75% staf WFO," jelas Benyamin.
Namun demikian ihwal tempat wisata belum mendapat pelonggaran di masa PPKM Level 3 ini.
"Tempat wisata saja yang belum (dilonggarkan) lainnya engga jauh berbeda dengan pekan kemarin," tuntasnya.
Sementara itu salah seorang warga Tangsel Fata mengaku dengan adanya Pelonggaran ini dapat membuat masyarakat sedikit bernafas lega.