Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. (ist)

NEWS

Duar! Harta Kekayaan Prabowo Subianto Naik Rp2 Triliun Setelah Jadi Menteri Pertahanan

Rabu 15 Sep 2021, 14:19 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Prabowo Subianto menjadi salah satu dari sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju jilid II yang harta kekayaannya mengalami kenaikan.

Jika dilihat dari situs resmi pelporan harta kekayaan di Komisi Pemberantas Korypsi (KPK), pada tahun lalu tepatnya 2020 harta kekayaan Prabowo Subianto sudah naik menjadi Rp23,3 milliar.

Sekarang Prabowo yang menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI (Menhan RI) sejak Oktober 2019 lalu kini sudah mengalami kenaikan harta kekayaan menjadi Rp2.029.339.519.335.

Akan tetapi sebelumnya harta kekayaan Prabowo sudah mengalami lonjakan yang cukup tinggi pada 2019 dibandingkan tahun 2018.

Mengutip data yang ada di situs Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), dua tahun lalu Prabowo melaoorkan harta kekayaan miliknya sebesar Rp2.005.956.560.835.

Sebelum dilantik sebagai Menteri Pertahanan, harta kekayaan Prabowo ada diangka Rp1.952.013.493.659, angka itu merupakan apa yang ada di data LHKPN pada Juli 2018.

Dengan begitu jika ditotalkan secara menyeluruh yakni harta kekayaan Prabowo naik hingga Rp77.326.025.676.

Tercatat harta kekayaan Prabowo terus mengalami kenaikan mulai dari periode pertengahan Juli 2018 sampai dengan Desember 2020.

Kemudian bisa dilihat juga bahwa harta kekayaan Prabowo juga mengalami kenaikan hingga Rp23,3 milliar selama era pandemi Covid-19.

Perlu diketahui juga bahwa bukan hanya harta kekayaan Prabowo yang bertambah karena ada sejumlah pejabat negara yang tercatat megalami kenaikan harta kekayaan.

Menurut Deputi Bidang Pencegahan KPK, Pahala Nainggolan mengatakan bahwa kesleuruhan data dari kenaikan harta kekayaan pejabat negara sudah tercatat oleh pihaknya.

"Sebanyak 70,3 persen penyelenggara negara melaporkan hartanya bertambah selama pandemik. Tetapi, kenaikannya masih dalam angka yang wajar," kata Pahala Nainggolan pada Selasa (7/9/2021).

Jika melihat dari situs resmi LHKPN, Prabowo telah melaporkan harta kekayaannya yang paling besar dalam bentuk surat berharga atau saham yang mana angkanya mencapai Rp1,7 triliun pada 2020 lalu.

Setelah itu ada juga aset berharga berupa 10 tanah dan bangunan yang ada di Bogor dan Jakarta Selatan.

Secara keseluruhan aset itu memiliki nominal sebesar Rp275.320.450.000. angka itu belum ternyata belum termasuk aset berupa tanah yang diduga dimiliki Prabowo di pulau Kalimantan Timur dan Aceh.

Bahkan Presiden Jokowi sempat menyinggung kepemilikan 220 ribu hektare tanah milik Prabowo di area Kalimantan timur dan 120 hektare tanah di Aceh Tengah pada saat debat Capres 2019 lalu.

Tidak hanya itu saja, Prabowo masih punya aset berupa beberapa kendaraan mewah seperti Toyota Alphard, Land Rover Jeep, Toyota Land Cruiser Jeep, Mitsubishi Pajero Jeep, hingga Toyota Lexus Jeep.

Ditambah lagi Prabowo melaporkan bahwa ia memiliki satu unit sepeda motor merek Suzuki, yang mana jika diakumulasikan nominalnya sebesar Rp1,2 miliar.

Prabowo juga masih memiliki harta bergerak (Rp16,3 milliar), harta lainnya (Rp40 miliar), plus kas dan setara (Rp2,5 miliar). (cr03)

Tags:
Harta Kekayaan Prabowo Subianto NaikSetelah Jabat Menteri Pertahanan Harta Prabowo Subianti Alami KenaikanHarta Prabowo Bertambah Rp77 Milliar Pasca Jadi Menhan RIPrabowo Subianto Punya Harta Kekayaan yang Naik Jadi Rp2 Triliun Setelah Jabat Menhan

Administrator

Reporter

Administrator

Editor