JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mengisi waktu luang dengan bersepeda bersama teman-teman dalam satu Komunitas, tentu menjadi sebuah keasyikan dan keseruan. Apalagi dibarengi dengan kegiatan-kegiatan yang positif, maka akan menjadi sebuah pengalaman yang terbilang berkesan bagi pribadi masing-masing.
Poris Indah Bike Adventure atau disingkat PIBA ini merupakan salah satu Komunitas sepeda yang ada di komplek Perumahan Poris Indah, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang yang terbentuk pada 17 Agustus 2019. Saat ini komunitas tersebut sudah memiliki anggota sekitar 30 orang.
Ketua Komunitas PIBA, Yanuar Trisulo SH, menjelaskan tujuan pembentukan komunitas PIBA.
“Tujuan dibentuknya komunitas sepeda PIBA untuk membudayakan hidup sehat, memasyarakatkan olahraga dan menjalin silaturahmi sesama, baik yang tergabung dalam komunitas, maupun para pecinta sepeda yang ada di Perumahan Poris Indah,” kata Yanuar yang saat ini berprofesi sebagai Advokat.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa bersepeda bersama komunitas dilakukan setiap seminggu sekali yaitu hari Minggu. Bahkan sesekali di hari libur cuti bersama.
“Kita bersepeda bersama komunitas setiap seminggu sekali yaitu hari libur Minggu di waktu pagi,” tandas Yanuar.
Selain itu, saat ditanya kegiatan bersepeda ditengah pandemi Covid-19, ia menyebut tetap dilakukan.
“Di tengah pandemi Covid-19 ini kita tetap bersepeda. Ini sebagai upaya untuk meningkatkan daya tahan tubuh, tetapi kita tetap berlakukan dan memperhatikan protokol kesehatan,” tegas Yanuar.
Selain bersepeda, ada beberapa program sosial yang rencananya diagendakan. “Program ini kami tetapkan sebagai agenda 6 bulan sekali. Kami bermaksud menggandeng atau bermitra dengan perusahaan yang mempunyai komitmen dengan kegiatan social dan sekaligus menjadi sponsorship kami.”
TEMAN RASA SAUDARA
Sebagai info, slogan dari PIBA adalah ”Sepeda berarti kesederhanaan dan kesederhanaan berarti kebahagiaan. Anda melihat dunia secara berbeda saat anda menggunakan sepeda dan dengan bersepeda teman jadi rasa saudara”.

Komunitas Poris Indah Bike Adventure laksanakan gowes tiap Minggu pagi. (tiyo)
Anggota komunitas PIBA yang aktif saat ini di antaranya berprofesi sebagai personel TNI, PNS, dosen, karyawan swasta, pengusaha dan wiraswasta. Mereka setiap minggu sekali gowes ke berbagai wilayah yang ada di Tangerang, Bogor dan Jakarta.
“Makin banyak daerah yang kami sambangi lewat gowes mingguan, pengalaman anggota juga makin bertambah. Di tengah jalan juga bisa melihat suasana pemandangan yang berbeda. Tentunya, semua dilakukan dengan cara protokol kesehatan ketat, seperti menjaga jarak, cuci tangan saat di tujuan dan memakai masker,” kata H. Abdul Rozaq, anggota PIBA. (tiyo)