SERANG, POSKOTA.CO.ID - Kecamatan Tanara meraih juara umum Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 51 yang digelar di objek wisata Pantai Anyer, Serang, Banten, dari tanggal 7-10 September 2021.
Sedangkan Kecamatan Kramatwatu dan Tunjungteja meraih juara dua dan tiga.
Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Serang, Febriyanto mengatakan, peserta yang sudah menjadi juara pertama MTQ tingkat Kabupaten Serang ini sudah bisa bersaing diajang MTQ tingkat Provinsi Banten.
Kata Febri, yang memperolah juara umum di MTQ ke 51 ini yaitu Kecamatan Tanara, kemudian juara dua Kramatwatu dan ketiga Kecamatan Tunjungteja.
"Jadi juara juara yang sudah lebih tinggi di tahun lalu dengan kondisi pandemi, dengan adanya PPKM mungkin kurang berlatih. Tapi insya allah secara kualitas peserta yang sudah kita jaring, yang menjadi juara bisa bersaing diajang MTQ tingkat Provinsi Banten," kata Febri, Jumat (10/9/2021).
Febri mengungkapkan, setelah MTQ ini selesai dilaksanakan selanjutnya pihaknya akan melakukan pembinaan terhadap pemenang.
Dalam satu pembinaan akan dilaksanakan pemusatan selama 4 hari.
"Informasi MTQ tingkat Provinsi Banten akan dilakasanakan bulan November, kita nanti akan mengirimkan peserta dari Kabupaten Serang yang juara satunya dari setiap kecamatan. Saya optimis dan semangat meraih juara umum," tuturnya.
Sementara Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa mengatakan, ditengah pandemi ini pihaknya bisa menyelenggarkan MTQ, meskipun tidak semeriah biasanya.
"Kita laksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, " katanya.
Namun kata Pandji dalam gelaran MTQ ini bukan soal seremonialnya atau meriahnya.
Menurutnya, yang terpenting esensi dari MTQ ini adalah bagaimana memasyarakatkan Alquran bukan hanya sekedar di musabaqohnya tetapi perilaku keseharian yang berpedoman pada Alquran.
"Menggalakan masyarakat untuk mengkaji lebih dalam tentang isi kandungan Alquran, kemudian menyebarkan syiar Islam, dan kenapa kita laksanakan di Anyer? Diharapkan Anyer kembali menjadi magnet destinasi wisata Kabupaten Serang," pungkasnya. (kontributor banten/rahmat haryono)