RAMALAN ZODIAK Asmara dan Karier, Minggu, 5 September 2021: Leo Meskipun Terlihat Tenang Sebaiknya Tetap Harus Teliti dalam Menghadapi Semua Masalah

Minggu 05 Sep 2021, 15:04 WIB
Lambang Zodiak. (ist)

Lambang Zodiak. (ist)

Karier: Pemasukan terbilang baik dan melegakan hati meskipun di sektor pengeluaran tetap harus selalu diawasi.

3. Zodiak Libra (20 April - 20 Mei)

Hubungan Asmara: Perasaan marah dan mudah tersinggung segera saja dibuang jauh-jauh karena karakter dirinya memang seperti itu yang suka bicara ceplas ceplos tanpa dipikir dulu padahal dalam hatinya tidak ada maksud dan tujuan ingin merendahkan apalagi membuat diri Anda malu.

Pahami dan sadari serta anggap angin lalu saja sehingga hati dan perasaan akan selalu riang gembira.

Karier: Biarkan semuanya berlalu begitu saja yang terpenting anda tetap berjalan di atas jalan yang benar.

4. Zodiak Scorpio (23 Oktober - 21 November)

Hubungan Asmara: Di saat ini harus benar-benar menjaga kesehatan jangan sampai jatuh sakit, ingatlah akan situasi akhir-akhir ini yang tampak berat dan sangat menguras baik pikiran ataupun tenaga maka dari itu janganlah membuat dirinya cemas dan berpikiran yang tidak-tidak tentang diri Anda.

Karier: Dengan hati tenang maka semua permasalahan akan bisa teratasi dan terselesaikan dengan sendirinya.

5. Zodiak Sagitarius (22 November - 21 Desember)

Hubungan Asmara: Tak sepantasnya Anda cemburu kalau hanya melihat sikap yang tampak dari luarnya saja, ingatlah bahwa si dia berbuat cukup akrab bukan berarti dirinya menyerahkan hati dan perasaannya kepada mereka karena semua itu hanya urusan bisnis semata dan tidak ada sampai menjurus kesana.

Terus beri dirinya kebebasan yang terikat sehingga dirinya tak akan sampai merasa terkekang dan dibatasi kebebasannya.

Karier: Bisnis usaha Anda tampak cukup mendapat dukungan sehingga bisa lebih percaya diri untuk ke depannya.

Berita Terkait
News Update