Gercep! Bandar Narkoba Penyuplai Sabu untuk Coki Pardede Ditangkap, Reaksinya Tak Terduga

Sabtu 04 Sep 2021, 10:51 WIB
Coki Pardede sempat 'keceplosan' saat ditanya Ditres Narkoba Polda Metro Jaya. (foto: instagram/@cokipardede666)

Coki Pardede sempat 'keceplosan' saat ditanya Ditres Narkoba Polda Metro Jaya. (foto: instagram/@cokipardede666)

"Iya benar, RP, artis," ujar Yusri, Kamis (2/9/2021).

Dari penangkapan tersebut, diketahui pihak kepolisian sudah menyita barang bukti berupa sabu-sabu. 

"(Bukti) Sabu," ungkapnya.

Dari pemeriksaan intensif yang dilakukan kepolisian terungkap cara penggunaan narkotika yang dilakukan Reza Pardede atau Coki Pardede tak lazim dan dapat berakibat fatal.

Hal tersebut diungkapkan Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang AKBP Pratomo Widodo. 

"Si coki sudah kita lakukan interogasi terkait dengan bagaimana cara dia menggunakan sabu ini, kan, tidak lazim, ya," kata Pratomo, Jumat (3/9/2021). 

Meski begitu dari pengakuan Coki, lanjut Kasat, metode menggunakan narkotika seperti itu dapat membuatnya merasakan sensasi yang berbeda. 

"Jadi dia merasakan kenikmatannya lebih berbeda. Dia kan sudah mencoba juga dengan yang dibakar.

"Terus kemudian yang disuntik ini, kenikmatannya lebih nendang.

"Kemudian apabila, sesekali dia menggunakan dari dubur. Jadi jarum suntik itu dia lepas, kemudian diambil dari cara yang tadi, sama," jelasnya. 

Kasat menambahkan, Coki sudah mulai menggunakan narkoba sejak kuliah.

Dirinya mengaku sering mencoba untuk berhenti namun tidak bisa. 

Berita Terkait

News Update