Valentino Rossi Pensiun, Mandalika Agak Kecewa, Ricky Baheramsjah: Siapa Tahu Ada Keajaiban!

Jumat 03 Sep 2021, 08:30 WIB
Valentino Rossi bakal berkarier di kejuaraan lain selagi motivasi balapnya belum mengendur. (Foto/MotoGP.com)

Valentino Rossi bakal berkarier di kejuaraan lain selagi motivasi balapnya belum mengendur. (Foto/MotoGP.com)

POSKOTA.CO.ID - Saat ini sirkuit Mandalika terus dikebut pembangunannya, dengan target awal November 2021 sirkuit ini rampung 100 persen.

Ajang besar pertama bagi sirkuit Mandalika tengah dinanti oleh kejuaraan World Superbike yang direncanakan digelar pada pertengahan November 2021.

Selain itu, sirkuit Mandalika juga akan menjali debut MotoGP dengan menjadi tuan rumah tes pramusim pada 11-13 Februari 2022 mendatang.

Namun, rampungnya sirkuit Mandalika di akhir tahun, berakhir pula masa karier Valentino Rossi di MotoGP.

Itu artinya, Mandalika akan kehilangan kesempatan untuk menghadirkan Rossi untuk balapan di Indonesia musim depan.

Berita pensiunnya Rossi sangat disayangkan pihak Mandalika sendiri.

Ricky Baheramsjah selaku CEO Mandalika Grand Prix Association mengungkapkan rasa kecewa lantaran Rossi pensiun terlalu cepat.

Meski masih ada 'keajaiban', pihaknya mengaku tetap membuka pintu bagi Rossi untuk hadir di Mandalika.

Ricky berharap, Rossi bisa datang ke Mandalika meski hanya sekadar menjajal sirkuit.

Jika hal tersebut terwujud, Rossi bisa datang saat tes pramusim MotoGP 2022 di 11-13 Februari.

Ya, sekadar tes lintasan, mungkin Rossi akan mempertimbangkan untuk hadir dalam kesempatan tersebut.

Toh, mulai musim depan juga tim besutannya, VR46 Racing Team debut di kelas MotoGP. Rossi bisa menjajal trek Mandalika dengan motor Ducati.

“Pertama, saya mendoakan yang terbaik untuk Valentino Rossi di masa pensiunnya. Seluruh negeri sangat sedih dia mengumumkan pengunduran dirinya sebelum acara di Mandalika," kata Baheramsjah.

“Tetapi pada akhirnya, dia adalah legenda. Dia melayani Dorna dan MotoGP dengan sangat baik, dia adalah duta besar.

“Tentu saja, kami akan senang memilikinya di sirkuit, bahkan jika dia bisa datang dan menguji dan memberikan pendapatnya kepada kami. Kami akan menyambutnya dengan tangan terbuka," terang Ricky, dikutip dari Crash.net.

Ia berharap ada keajaiban, agar Rossi menunda pensiunnya untuk balapan di Mandalika.

“Siapa tahu, keajaiban bisa terjadi, mungkin dia keluar dari pensiunnya hanya untuk Mandalika!

"Kami mendoakan yang terbaik untuknya. Tapi sekali lagi, pintu kami akan selalu terbuka untuknya jika dia ingin datang dan mengujinya suatu saat," terang Ricky.

Berita Terkait

News Update