Jangan Terpesona Karena Angka. (Kartunis/Sental-Sentil/Poskota.co.id)

Sental-Sentil

Jangan Terpesona Karena Angka

Jumat 03 Sep 2021, 07:41 WIB

DI saat sejumlah negara lain cenderung melonjak, kasus Covid-19 di negeri kita malah melandai.

Dalam sepekan terakhir pengendalian virus corona semakin membaik yang ditandai dengan menurunnya jumlah kasus positif, turunnya kasus kematian dan meningkatnya angka kesembuhan.

Di sisi lain, vaksinasi kian ditingkatkan, baik cakupan wilayah dan jumlah warga penerima vaksin yang tersebar di seluruh Indonesia.

Bahkan, vaksin lebih cepat dari yang diperkirakan sebelumnya.

Hingga kini sudah lebih dari 100 juta penyuntikan vaksin Covid-19 yang terdiri dari dosis pertama lebih 63 juta, dosis kedua lebih 36 juta dan dosis ketiga (booster) tenaga kesehatan lebih dari 640 ribu.

Sementara itu, penambahan jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 sejak akhir Agustus lalu cenderung menurun di bawah 10 ribu kasus.

Bahkan sempat 5 ribu kasus, sebagai angka terendah sejak lonjakan kasus hingga mencapai 56 ribu kasus per hari pertengahan Juli lalu.

Meski dalam dua hari ini sempat sedikit di atas 10 ribu kasus. Masing sebanyak 10.534 kasus pada 31 Agustus dan 10.337  pada 1 September 2021.

Namun, kasus positif kembali menurun menjadi 8.955 pada Kamis (2/9/2921) sehingga total warga yang terkena Covid-19 sejak 2 Maret 2020 hingga kini sebanyak 4.109.093 orang.

Di sisi lain, dengan meningkatnya angka kesembuhan, dibandingkan penambahan kasus positif membuat kasus aktif (pasien yang masih dalam perawatan baik di rumah sakit rujukan maupun isolasi mandiri) kian berkurang.

Data terakhir menyebutkan kasus aktif sebanyak 176.638 setelah ada penambahan angka kesembuhan 21.208 orang.

Yang masih perlu menjadi perhatian khusus adalah angka kematian yang tergolong tinggi, yakni 680 orang per Kamis (2/9/2021).

Total nasional menjadi 134.356 pasien Covid telah meninggal dunia sejak virus corona mulai mewabah di negeri kita, 2 Maret tahun lalu.

Secara keseluruhan penanganan pandemi di Indonesia kian membaik.

Jumlah kasus baru terus menurun di tengah sejumlah negara lain melonjak. 

Ini sebuah prestasi, tetapi dibalik keberhasilan yang telah dicapai, tak kalah pentingnya menambah kewaspadaan.

Tujuannya jangan sampai kasus yang telah melandai kembali melonjak.

Berkaca kepada negara tetangga Malaysia dan Filipina misalnya yang saat ini sedang menghadapi lonjakan kasus.

Dilaporkan dalam delapan hari terakhir penambahan kasus harian rata – rata di Malaysia sebanyak 18 ribu kasus.

Angka ini tergolong tinggi dengan total kasus Covid sebanyak 1,7 juta lebih.

Mengingat pula tahun lalu negeri Jiran ini sempat nihil kasus dalam kurun waktu tertentu.

Begitu juga Filipina dengan penambahan kasus harian di atas 20 ribu belakangan ini dengan total kasus Covid tercatat 2 juta.

Belum lagi kalau kita berkaca kepada Amerika Serikat, India dan Jepang.

Maknanya, kewaspadaan harus tetap dilakukan dengan senantiasa meningkatkan imunitas – kekebalan tubuh guna mencegah penularan, selain disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Kita wajib bersyukur atas apa yang telah dicapai, dengan menurunnya kasus Covid, tetapi upaya menjaga diri harus terus ditingkatkan.

Yah, jangan terpesona melihat angka – angka yang kadang bisa membuat kita terlena. (Jokles)

Tags:
Kasus Covid-19 di Indonesiakasus covid-19 di indonesia hari inipenurunan kasus covid-19 di indonesiapenanganan covid-19 di indonesia kian membaikVaksinvaksinasi di indonesiatarget vaksinasi di indonesia

Administrator

Reporter

Administrator

Editor