Maverick Vinales resmi bergabung bersama Aprilia di MotoGP Aragon. (foto: tangkapan layar/ aprilia.com)

MotoGP

Resmi! Vinales Akan Jalani Debut Bersama Aprilia di MotoGP Aragon 

Kamis 02 Sep 2021, 13:35 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Maverick Vinales dipastikan bakal menjalani debutnya bersama tim Aprilia di MotoGP Aragon pada Minggu (12/9/2021) mendatang.

Kepastian tersebut telah disampaikan langsung oleh Romano Albesiano, selaku Direktur Teknis Aprilia. Vinales yang baru berpisah dengan Yamaha telah menjalani test di Sirkuit Misano pada pekan ini.

Menurut Romano, hasil tes yang dijalani Vinales memuaskan. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa rider asal Spanyol tersebut bisa menjalani debutnya di MotoGP Aragon.

"Keputusan untuk menempatkan Maverick di trek dari Aragon adalah hasil langsung dari tes yang dilakukan di Misano," kata Romano dikutip dari situs resmi MotoGP.

"Oleh karena itu, kami puas dengan hasil positif Maverick. reaksi menunjukkan perasaan yang baik dengan RS-GP, dengan tim dan metode kerja kami." tambah dia.

Di Aprilia, Vinales akan berduet bersama rekan senegaranya, Aleix Espargaro. Sementara Lorenzo Savadori berada di posisi wild card di 2021 dan menjadi pembalap penguji pada 2022 mendatang.

"Di samping pembalap kami yang telah dikonfirmasi, Aleix, juga kesenangan kami untuk menyambut atlet berbakat seperti Maverick ke tim Aprilia Racing, yang menunjukkan perasaan luar biasa dengan tim dan motornya secara langsung, saya yakin akan dapat memberikan yang terbaik di GP Aragon. kali ini, kami juga menegaskan peran Lorenzo sebagai test rider 2022." kata Massimo Rivola, CEO Aprilia.

Vinales sendiri kini bertengger di posisi ketujuh di klasemen sementara MotoGP. Pembalap 26 tahun tersebut telah mengoleksi 95 poin. (cr04)

Tags:
Vinales resmi jalani debut bersama apriliaVinales debut di MotoGP AragonVinales berpisah dengan YamahaMotoGP Aragon

Administrator

Reporter

Administrator

Editor