JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Persija Jakarta terus mempersiapkan diri guna menghadapi kompetisi sepak bola Liga 1 2021/2022.
Tidak hanya keseriusan dalam berlatih, protokol kesehatan ketat dan teratur jadi syarat mutlak dijalankan tim Macan Kemayoran dalam mengarungi Liga 1 musim ini.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh dokter tim Persija, Donny Kurniawan. Menurut dia, Persija telah menerapkan protokol kesehatan Covid-19 sesuai standar Kementerian Kesehatan RI.
"Di Persija, kami menggunakan protokol kesehatan sesuai standardisasi dari Kemenkes, baik dalam testing ataupun tracing, dalam hal pemeriksaan berkala kami bekerja sama dengan RS Premier Bintaro yang sudah tertaut dengan NAR sistem Kemenkes," kata Donny dalam keterangan resmi Persija.
"Investasi terbesar kami saat ini adalah pemahaman pemain dan kesadaran dalam menjalankan prokes, setiap pemain Persija harus memahami setiap protokol kesehatan ini demi kebaikan tim itu sendiri," ungkap Donny.
Penyuluhan terkait protokol kesehatan yang dijalankan di seluruh rangkaian kegiatan tim untuk Liga 1 ini pun sudah dilakukan oleh tim dokter Persija.
Tujuannya adalah demi pemahaman yang sama baik dari pemain, ofisial, dan semua individu yang berada di dalam tim Persija.
"Saya memandang setiap individu yang berada di dalam tim Persija, baik itu pemain, pelatih, maupun ofisial, adalah orang-orang profesional," ujar Donny.
"Jadi investasi saya lebih pada pengetahuan dan pemahaman bahwa setiap orang di Persija mempunyai tanggung jawab untuk menjalankan protokol kesehatan dan melindungi klub ini." jelas dia.
Adapun sesuai jadwal, Persija rencananya bakal menghadapi PSS Sleman di laga perdana Liga 1 pada Minggu (5/9/2021) malam WIB.(Cr04)