Diselimuti Angin Segar, Arsenal Tak Sabar Jebol Gawang Manchester City di Stadion Etihad

Jumat 27 Agu 2021, 09:22 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang, striker Arsenal. (foto: twitter/@arsenal)

Pierre-Emerick Aubameyang, striker Arsenal. (foto: twitter/@arsenal)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengatakan kemenangan 6-0 atas West Bromwich Albion di Carabao Cup meningkatkan kepercayaan diri para pemainnya jelang melawan Manchester City.

Arsenal bakal menghadapi laga sulit di pekan ketiga Liga Inggris. The Gunners akan menyambangi markas Manchester City di Stadion Etihad pada Sabtu (28/8/2021) malam WIB.

Bagi Arsenal ini adalah sebuah momentum untuk bangkit dari keterpurukan di ajang liga pasca menelan kekalahan di dua laga awal kemarin.

Arsenal secara mengejutkan takluk dari Brentford 0-2 di pekan pertama. Selanjutnya, mereka juga kalah 0-2 dari Chelsea dalam laga bertajuk derby London pada pertandingan kedua.

Meriam London akhirnya bisa meraih kemenangan perdana di musim ini setelah menekuk West Brom 6-0 di ajang Carabao Cup pada Kamis (26/8/2021).

"Seperti yang saya katakan kemarin, setelah kalah Anda ingin langsung menang. Ini meningkatkan kepercayaan diri, suasana hati, dan untuk itulah kami di sini." kata Arteta dikutip dari situs resmi klub.

Melawan City di Stadion Etihad tentu bukan laga yang mudah bagi Arsenal. Hal ini pun diakui oleh sang pelatih.

Namun begitu, Arteta menyatakan para pemainnya akan memanfaatkan setiap peluang yang ada untuk bisa menjebol gawang lawan.

"Ini adalah level di mana membaca permainan dan level yang harus siap secara mental, untuk berlari dalam waktu lama di dalam permainan tanpa menyentuh bola untuk berkorban dan bersiap untuk menderita dalam saat-saat yang tepat," ujar Arteta.

"Kami memiliki keyakinan bahwa kami akan memiliki momen dalam permainan dan ketika peluang itu muncul, kami harus mengambilnya dan itulah cara saya ingin melihat tim." tambah dia.

Di sisi lain, City juga sedang dalam fase untuk bangkit dari keterpurukan setelah menerima hasil tidak memuaskan di laga pertama.

Usai menelan kekalahan 0-1 dari Tottenham Hotsur di laga perdana, pasukan Pep Guardiola mampu bangkit dan sukses melumat Norwich Cirty 5-0 akhir pekan lalu.

Raihan tersebut tentu menjadi modal berharga City sebelum menjamu Arsenal. Sebagai juara bertahan, mereka jelas tidak ingin kehilangan poin demi menjaga persaingan di papan klasemen Liga Inggris.

City untuk sementara bertengger di posisi kesembilan di klasemen Liga Inggris dengan koleksi tiga poin.

Adapun Arsenal masih berada di papan bawah atau tepatnya di peringkat ke-19 dengan belum memiliki poin.

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Manchester City (4-2-3-1):

Ederson; Walker, Stones, Dias, Zinchenko; Fernandinho, Gundogan; Mahrez, Foden, Sterling; Gabriel Jesus

Pelatih: Pep Guardiola

Arsenal (4-2-3-1):

Leno; Chambers, Holding, Mari, Tierney; Lokonga, Xhaka; Pepe, Odegaard, Saka; Aubameyang.

Pelatih: Mikel Arteta. (cr04)

Berita Terkait

News Update