Kepala Sekolah SMK Negeri 60 Jakarta, Dadan. (foto: Pandi).

Jakarta

Siap Lakukan Pembelajaran Tatap Muka, Kepsek SMK 60 Jakarta: Kami Hanya Tinggal Menunggu Surat Edaran Kapan Dimulainya

Kamis 26 Agu 2021, 17:05 WIB

JAKARTA POSKOTA.CO.ID - SMK Negeri 60 Jakarta menjadi salah satu sekolah yang akan kembali mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) pada Senin (30/08/2021).

Sekolah yang terletak di Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat itu juga sudah menyiapkan alur PTM di tengah pandemi Covid-19.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMK Negeri 60 Jakarta, Dadan mengatakan bahwa pihaknya sudah mendapat informasi bahwa dapat menggelar PTM kembali setelah tertunda karena PPKM level 4.

"Kami hanya tinggal menunggu surat edaran kapan dimulainya. Kalau soal siap kami sudah persiapkan sejak sebulan lalu," ujarnya dihubungi Kamis (26/08/2021).

Dadan menjelaskan, 91,10 persen siswa di sekolah tersebut sudah divaksin Covid-19. Begitupun dengan guru atau tenaga pendidik.

Kata Dadan, Dari 629 siswa tinggal 52 siswa yang belum vaksin. Selain itu dari 35 guru tinggal empat guru belum divaksin.

Mayoritas yang belum divaksin ialah karena memiliki komorbid dan sehabis terpapar Covid-19. Sehingga belum dapat dilakukan vaksinasi.

Sementara untuk sarana prasarana penunjang protokol kesehatan, SMK Negeri 60 Jakarta masih memakai fasilitas uji coba pada PTM tahap pertama dan kedua sebelum Juni 2021 lalu.

Sebab, sebelum Jakarta alami gelombang kedua Covid-19, sekolah itu sempat masuk ke dalam daftar sekolah yang diizinkan PTM.

Saat itu SMK Negeri 60 Jakarta juga sudah menjalani PTM hampir dua bulan lamanya dengan protokol kesehatan ketat.

"Jadi kami tinggal tambah bahan, seperti sabun, disinfektan paling itu saja," jelasnya.

Skema pembelajaran PTM juga kemungkinan masih sama dengan tahap satu dan dua. Dimana hari masuk sekolah hanya tiga yakni Senin, Rabu, dan Jumat. Sementara Selasa dan Kamis untuk masa sterilisasi gedung sekolah.

Jam waktu belajar juga masih empat jam yakni pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB.

"Rencananya  kelas X masuk hari senin, kelas XI masik hari rabu, dan kelas XII masuk hari jumat. Jadi nanti diputer saja biar semua kebagian," jelasnya. (Cr01).
 

Tags:
Siap Lakukan Pembelajaran Tatap MukaKepsek SMK 60 JakartaKami Hanya Tinggal MenungguSurat Edaran Kapan Dimulainya

Administrator

Reporter

Administrator

Editor