"Infonya sih jadi, saya masih di luar nanti langsung ke situ," paparnya.
Diketahui, akun Instagram @lazzaro_law_firm mengunggah video lama yang menunjukkan Shandy Aulia menggunakan 15 pengacara untuk mempolisikan kliennya, Aprilia.
Masalah ini bermula dari komentar Aprilia kepada putri Shandy Aulia, Claire. Shandy Aulia kemudian tadinya berencana melaporkan Aprilia ke kepolisian. Namun akhirnya tak jadi diteruskan karena Shandy Aulia memutuskan untuk memberi maaf.
Lantas alasan Lazzaro Law Firm ini ingin membantu Aprilia menggugat balik Shandy Aulia. Hal ini lantaran identitas pribadi kliennya dibuka di muka publik sebagai pelaku perundungan. (cr07)