Kepala BKD Provinsi Banten Komarudin membenarkan Mukhtarom menjabat Plt sekda. (Foto/luthfi) 

Regional

Guburnur Banten Tunjuk Mukhtarom Sebagai Plt Sekda

Selasa 24 Agu 2021, 16:34 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Setelah Sekretaris Daerah terdahulu Almukhtabar mengundurkan diri, (baca juga) Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) hari ini, Selasa 24 Agustus 2021, secara resmi telah menunjuk Mukhtarom sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Banten. 

Mukhtarom sendiri saat ini tengah menjabat Kepala Inspektorat Provinsi Banten. Mantan pejabat Pemkot Tangerang di era WH ini juga sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bappeda Provinsi Banten. 

Penunjukan Plt itu dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten, Komarudin. Melalui sambungan telpon Komarudin mengatakan Surat Keputusan (SK) penunjukan Plt itu sudah dikeluarkan oleh Gubernur Banten. 

"Perhari ini sudah dikeluarkan SK pak Mukhtarom sebagai Plt Sekda Banten," katanya. 

Tidak sampai di situ, lanjut Komarudin, pada hari ini Gubernur Banten juga mengirimkan surat kepada Presiden melalui Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) tentang pemberhentian Sekda Banten. 

"Semua itu dilakukan agar semua pekerjaan yang sedang dilakukan Pemprov berjalan dengan baik dan efektif," ujarnya. 

Komarudin menekankan jika pengunduran Almuktabar itu merupakan atas inisiatif sendiri dan tidak ada tekanan apapun. 

"Beliau secara tertulis mengajukan permohonan pindah ke Kemendagri, ke instansi asal, melalui surat 22 Agustus kemarin," katanya. 

Namun, katanya, di dalam surat itu Almuktabar tidak menuliskan secara detail alasannya ingin pindah ke instansi asal. Tapi memang biasanya surat permohonan perpindahan itu seperti itu, alasan pribadinya tidak dituliskan. 

"Kemungkinan beliau pindah ke bidang awalnya, Widyaiswara Kemendagri," pungkasnya. (luthfillah)
 

Tags:
penganti sekda bantensekda banten mengundurkan diriplt sekda bantenpenunjukan plt sekda bantenmukhtarom menjabat plt sekda banten

Administrator

Reporter

Administrator

Editor