JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hubungan asmara dan karier itu dinilai sangat perlu, kali ini pemilik Zodiak Sagitarius, pasangan mulai menunjukkan keseriusan dan tanggung jawabnya untuk membangun sebuah keluarga bersamamu.
Ini akan menjadi hari yang membahagiakan untuk Sagitarius.
Nah, untuk karier, Sagitarius akan menerima tawaran pekerjaan baru yang tidak dapat kamu tolak.
Perubahan suasana kerja akan memberimu penyegaran, jadi jangan takut untuk mengambil risiko.
Bagaimana dengan nasib zodiak lainnya?, yuk kita simak ramalan hubungan asmara dan karier hari ini, Selasa, 17 Agustus 2021, diantaranya:
1. Zodiak Leo (23 Juli - 22 Agustus)
Hubungan Asmara: Dalam hubungan, konflik memang kerap terjadi.
Jangan terlalu ambil hati dengan serangan yang ditujukan kepadamu, Leo.
Dalam waktu dekat, situasi akan membaik.
Karier: Jangan mengambil risiko jika kamu punya banyak keraguan.
Jadi, sebelum memulai proyek apa pun, kumpulkan informasi yang valid untuk lebih meyakinkanmu.
2. Zodiak Virgo (23 Juli - 22 Agustus)
Hubungan Asmara: Virgo masih belum bisa percaya sepenuhnya kepada orang lain terutama yang baru dikenalnya.
Trauma pernah disakiti di masa lalu membuatmu sulit untuk membuka hati.
Karier: Virgo akan dikejutkan oleh seorang teman lama yang membawa peluang besar untukmu.
Jangan anggap remeh tawaran ini karena bisa membawa pengaruh besar terhadap kariermu.
3. Zodiak Libra (20 April - 20 Mei)
Hubungan Asmara: Tidak ada salahnya untuk ambil kendali dan mencoba berinisiatif.
Mungkin kamu malu, tapi ini adalah saat yang tepat untuk menyatakan perasaanmu.
Sementara Libra yang berpasangan diminta untuk menghindari konflik yang tidak perlu.
Karier: Jangan buang-buang waktu dan manfaatkanlah setiap detiknya dengan bijak.
Ada banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Libra harus mencari cara untuk mengatur diri.
4. Zodiak Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Hubungan Asmara: Scorpio sedang membutuhkan ketenangan dan kedamaian.
Untuk yang sudah berpasangan, coba katakan baik-baik padanya bahwa kamu sedang ingin punya waktu sendiri, dia pasti akan mengerti.
Sementara Scorpio yang lajang, singkirkan semua kekhawatiran.
Fokus pada dirimu sendiri dan berhenti memikirkan kepentingan orang lain.
Karier: Scorpio akan menerima peluang baru dan beberapa tawaran pekerjaan.
Tapi pastikan kamu mendapat informasi yang baik sebelum menerimanya.
Jangan sampai kegembiraan justru membuatmu bertindak ceroboh.
5. Zodiak Sagitarius (22 November - 21 Desember)
Hubungan Asmara: Pasangan mulai menunjukkan keseriusan dan tanggung jawabnya untuk membangun sebuah keluarga bersamamu.
Ini akan menjadi hari yang membahagiakan untuk Sagitarius.
Karier: Sagitarius akan menerima tawaran pekerjaan baru yang tidak dapat kamu tolak.
Perubahan suasana kerja akan memberimu penyegaran, jadi jangan takut untuk mengambil risiko.
6. Zodiak Capricorn (22 Desember - 19 Januari)
Hubungan Asmara: Ini hari yang baik untuk menentukan hari pernikahan.
Jangan ragu untuk membuat keputusan penting ini, Capricorn.
Saling pengertian dan percaya akan semakin menguatkan cinta kalian.
Karier: Capricorn sedang merasa tidak berguna di tempat kerja.
Tenang saja, itu hal yang wajar karena setiap orang pasti ada masa naik dan turunnya.
Coba ceritakan kondisimu ke rekan-rekan kerjamu, mereka akan senang hati memberikan bantuannya.
7. Zodiak Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
Hubungan Asmara: Jangan pernah mengungkit masalah yang telah lalu apalagi tentang kesalahan pasangan.
Ini justru akan membuat dia merasa dipojokkan dan hubungan kalian bisa saja terancam.
Karier: Sikap proaktif akan membantu Aquarius mencapai tujuan dalam kariermu.
Kamu jadi tahu ke arah mana yang harus dituju.
Semua kolega pun akan menghargaimu di tempat kerja.
8. Zodiak Pisces (19 Februari - 20 Maret)
Hubungan Asmara: Akan ada beberapa argumen yang terjadi antara Pisces dan pasangan hari ini.
Cobalah untuk saling terbuka agar masalah dapat terpecahkan.
Kesabaran itu penting dalam komunikasi dan tampaknya kali ini kamu harus menekan harga dirimu.
Karier: Sangat dilarang untuk mencampuradukkan masalah pribadi dengan pekerjaan.
Sebab, hal itu bisa berdampak negatif pada kariermu.
9. Zodiak Aries (21 Maret - 19 April)
Hubungan Asmara: Kehidupan asmara Aries hari ini sangat menyenangkan.
Aries yang berpasangan akan mendapat kejutan dari si dia.
Sementara Aries yang lajang akan menemukan seseorang yang selama ini dicari.
Karier: Jangan terlalu lama memberikan jawaban untuk penawaran kerja sama.
Tapi tetap hati-hati dan periksa dengan teliti semua detail kontrak sebelum menandatanganinya.
10. Zodiak Taurus (20 April - 20 Mei)
Hubungan Asmara: Taurus diminta untuk tetap tenang dan hati-hati.
Kamu mungkin sudah kehilangan kesabaran karena perilaku pasangan.
Tapi ingatlah bahwa segala masalah pasti ada jalan keluarnya.
Karier: Taurus punya rasa penasaran yang tinggi tetapi selalu takut melakukan sesuatu yang berbeda.
Tapi hari ini kamu dituntut untuk lebih kreatif dalam memecahkan masalah yang sama.
11. Zodiak Gemini (21 Mei - 20 Juni)
Hubungan Asmara: Gemini tampaknya sudah siap untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.
Namun masih ada banyak kekhawatiran dalam pikiran Gemini walaupun mungkin itu tidak akan pernah terjadi. Biarkan semua mengalir apa adanya.
Karier: Jangan menyerah, lakukan inisiatif di tempat kerja dan tidak menolak permintaan apa pun dari manajemen.
Di sisi lain jangan paksakan pendapatmu jika kamu tidak sepenuhnya yakin.
12. Zodiak Cancer (21 Juni - 22 Juli)
Hubungan Asmara: Jangan menghukum diri sendiri karena kesalahan masa lalu, Cancer.
Tidak ada orang yang sempurna dan bisa melakukan segala hal dengan benar.
Yang paling penting adalah jadikan kesalahan itu sebagai pembelajaran dan jangan sampai jatuh ke lubang yang sama.
Karier: Ada peluang baru yang menguntungkan.
Tapi kamu harus teliti dan mencari tahu apakah peluang itu lebih baik dari pekerjaanmu saat ini. (mia)