Biasanya, kalau sudah bilang begini, peluncurannya sudah direncanakan oleh pabrikan.
Memang momennya saat ini Piaggio Indonesia sedang gembar gembor mempromosikan varian Anniversary Vespa ke-76 di dunia.
Bisa jadi, Vespa 946 Christian Dior baru akan dirilis setelah momen tersebut.
Soal harga, dari kabar yang sudah beredar, Vespa 946 Christian Dior sampai di Indonesia dengan harga Rp900 jutaan.
Kalau memang PT Piaggio Indonesia akan merilis varian tersebut di Indonesia, bisa jadi harganya akan sedikit lebih murah.
Tapi kalau duit segitu, emang murah, ya? Hehehe... kaum mendang-mending pasti ramai, nih..