Kabar Bahagia! Kerja Sama Solid Masyarakat Jadi Kunci Kelurahan Wijaya Kusuma Grogol Masuk Zona Kuning Penyebaran Covid-19

Kamis 12 Agu 2021, 18:41 WIB
FGD Poskota dilakukan sesuai prokes di taman Kelurahan Wijaya Kusuma, Jakarta Barat dihadiri Lurah Novi Indria Sari, Wakil Pemimpim Umum Hj.Irdawati, Bhabinkamtibmas Aiptu Imran, BKO TNI Letda Kav Mariyanto, Ketua LMK Indra Susilo dan lainnya. (foto: tiyo)

FGD Poskota dilakukan sesuai prokes di taman Kelurahan Wijaya Kusuma, Jakarta Barat dihadiri Lurah Novi Indria Sari, Wakil Pemimpim Umum Hj.Irdawati, Bhabinkamtibmas Aiptu Imran, BKO TNI Letda Kav Mariyanto, Ketua LMK Indra Susilo dan lainnya. (foto: tiyo)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kerja sama yang solid semua elemen masyarakat mampu menjadikan wilayah Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, menekan tingkat penyebaran Covid-19. Wilayah ini pun masuk katagori zona kuning di Jakarta.

Ini merupakan kesimpulan hasil Focus Group Discussion (FGD) yang digelar Harian Poskota bersama Satgas Covid di taman kantor Kelurahan Wijaya Kusuma, Kamis (12/8/2021).

FGD dilakukan sesuai protokol kesehatan diikuti oleh Lurah Wijaya Kusuma, Novi Indria Sari, Bhabinkamtibmas Aiptu Imran, BKO TNI Letda Kav Mariyanto, Ketua LMK Indra Susilo, Ketua Karang Taruna Aji, kader PKK Dedeh dan Kepala Satpol PP Wijaya Kusuma Ignatius MS. Diskusi dipandu oleh Wakil Pemimpin Umum Pos Kota yang juga Tim Ubah Laku Poskota, Hj. Irdawati.

Lurah Wijaya Kusuma Novi Indria Sari menyatakan, pihaknya setiap bersama unsur tiga pilar dibantu tokoh masyarakat senantiasa menyampaikan pesan agar warga melaksanakan 5 M dalam memutus mata rantai penyebaran Covid.

“Meskipun warga awalnya merasa bosan, lama-kelamaan mereka jadi biasa,” katanya.

Diungkapkan Novi Indria Sari, berkat upaya yang dilakukan secara kontinya tersebut, Wijaya Kusuma pun masuk katagori daerah zona kuning. Luas Wijaya Kusuma mencapai 220 Ha dengan jumlah penduduk 48.303 yang tersebar di 10 RW dan 124 RT.  

 “Saat ini jumlah warga yang melakukan isolasi mandiri sebanyak 19 orang. Mereka mendapat pasokan sembako dari kelurahan, pengurus RT/RW serta tetangga sekitar,” ungkapnya.

SALING MEMBANTU

Selain itu, pihaknya juga menangani warga yang terpapar Covid dengan melibatkan tenaga kesehatan.

“Kebetulan Puskesmas yang ada di wilayah kami merupakan Puskesmas rujukan tingkat Kecamatan Grogol Petamburan. Mereka intens membantu menangani warga yang melaksanakan isolasi mandiri atau terpapar Covid,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan kader PKK, Dedeh yang menyebut pihaknya juga ikut membantu dalam penanganan warga yang melaksanakan isolasi mandiri di rumah.

Berita Terkait

News Update