Kasus Tewasnya Remaja Asal Sukawangi, Polisi Belum Temukan Titik Terang

Selasa 10 Agu 2021, 12:09 WIB
AKP Miken Fendriyanti saat di Temui di Mapolsek Tambelang, Senin (09/08/2021) ,(Ist)

AKP Miken Fendriyanti saat di Temui di Mapolsek Tambelang, Senin (09/08/2021) ,(Ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Kasus terbunuhnya remaja berusia 18 tahun di Kabupaten Bekasi, Muhammad Sam'an Fadhila (Kentung) Asal Sukawangi , polisi belum temukan titik terang, Selasa (10/08/2021).

Kapolsek Tambelang, AKP Miken Fendriyanti pun belum bisa memberikan keterangan atas kejadian yang menimpa Muhammad Sam'an Fafdhila.'

Jasad pemuda tersebut  ditemukan di saluran irigasi percis depan gang rumahnya yang hanya berjarak 20 meter di Kampung Karang Getak Desa Sukawangi Kecamatan Sukawangi Kabupaten Bekasi, Minggu (8/8) lalu.

“Masih kami selidiki, Pokoknya masih proses lidik,” ujarnya AKP Miken Fendriyanti saat dihubungi Poskota.co.id via telpon.

Kapolsek Tambelang, AKP Miken Fendriyanti mengatakan, kasus penemuan mayat tersebut masih dalam proses penyidikan. Sehingga, pihaknya belum bisa memberi keterangan mengenai kejadian itu.

Lanjut AKP Miken, dirinya pun mengaku belum menerima hasil autopsi.

"Terkait hasil Autopsi, Kami pun belum menerima nya," Jawab Singkat AKP Miken

Adapun ketua RT 01/03 Desa Sukawangi, Santo Nurhasan bercerita, bahwa Muhammad Sam'an Fadhila memang terlihat murung beberapa hari sebelum ia meninggal dunia. Nurhasan mengatakan hal tersebut karena sebelumnya ia dan korban sempat sholat Maghrib berjamaah sebelum kejadian.

“Memang beberapa hari lalu lah, sebelum kejadian, korban memang terlihat murung. Dan korban ini orangnya tertutup,” Ujar Santo.

Santo membenarkan keterangan dari Kakak Korban, Irma (25) yaitu, Setelah solat Maghrib,. Sabtu (07/08) Sam'an pergi kerumah orang tuanya (Ayahnya) di Kampung Balong dengan menaiki sepeda motor. 

Sekitar pukul 21.00 Malam, Sam'an tiba kembali kerumah, setelah itu kembali pergi dengan temannya.

“Sempat pulang ke rumah untuk menaruh sepeda motor. Kemudian langsung keluar lagi, tapi enggak tau dengan siapa. Lalu, tau-tau pagi harinya sudah jadi mayat, dan mengalami luka di bagian mata,” Tutup Nurhasan.

Kini jenazah Muhammad Sam'an Fadhila  telah disemayamkan didekat kediamannya (samping rumahnya) yang hanya berjarak 10 meter pada pukul 19.00 WIB, pada Minggu (08/08/2021) Malam. (kontributo Bekasir/ihsan fahmi)

Berita Terkait

News Update