Gerak Cepat! 1.189 Rumah dan 2 Pondok Pesantren Terdampak Banjir di Lebak Langsung Dikirim Bantuan

Selasa 10 Agu 2021, 22:41 WIB
Penyerahan bantuan secara simbolis dari Repawan BPBD Lebak kepada Perwakilan Desa terdampak banjir (foto: yusuf)

Penyerahan bantuan secara simbolis dari Repawan BPBD Lebak kepada Perwakilan Desa terdampak banjir (foto: yusuf)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak langsung melakukan pendataan terhadap warga terdampak banjir yang merendam 6 Kecamatan di Kabupaten Lebak. Hasilnya, ada 1.189 Rumah dan 2 pondok pesantren yang terdampak bencana tersebut.

Setelah dilakukan pendataaan, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Lebak pun yang dipimpin oleh Kepala Pelaksana Harian BPBD Lebak langsung mengecek gudang penyimpanan logistik di Kantor BPBD Lebak.

Hal itu dilakukan guna menyiapkan bantuan berupa paket pemenuhan logistik kepada warga yang terdampak banjir tersebut.

"Tadi teman-teman sudah memberikan bantuan terhadap warga terdampak bencana banjir, seperti di Kecamatan Kalanganyar, Rangkasbitung dan 4 Kecamatan lain nya di Kabupaten Lebak," kata Febby saat ditemui Poskota di Kantor BPBD Lebak, Selasa (10/8/2021).

Febby menegaskan, berdasarkan instruksi dari Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya bahwa pihaknya tidak membiarkan adanya warga khususnya mereka yang terdampak bencana alam kelaparan.

"InsyaAllah kita jamin seluruh kebutuhan pokok warga.  Kita pun kini terus melakukan pendataan terhadap warga terdampak banjir," tegasnya.

Dirinya pun mengimbau kepada warga khususnya yang berada di pesisir sungai dan wilayah rawan longsor untuk waspada kan adanya potensi banjir   susulan, karena mengingat peringatan BMKG yang mana pada awal bulan Agustus 2021 ini terdapat potensi cuaca buruk.

Relawan BPBD Lebak Kecamatan Kalanganyar Tubagus Rifki Pratama mengatakan, di Kecamatan Kalanganyar sendiri terdapat 93 rumah yang terendam banjir.

Dirinya pun telah menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir itu.

"Alhamdulillah bantuan logistik telah kita salurkan, dan air nya pun sudah mulai surut," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak mencatat, setidaknya ada 6 Kecamatan yang terdampak banjir akibat hujan lebat yang mengguyur wilayah Kabupaten Lebak pada Senin (9/8/2021) kemarin.

Berita Terkait
News Update