Dua Grand Prix Verstappen Sial Betul, Horner: Tiga Kekalahan Kami Bukan Salah Verstappen, Hamilton Kini Unggul Tipis di Klasemen

Jumat 06 Agu 2021, 13:33 WIB
Max Verstappen musim ini sudah tiga kali kalah, dengan dua kekalahan beruntun. (Foto/Autoweek.com/Mark Thompson)

Max Verstappen musim ini sudah tiga kali kalah, dengan dua kekalahan beruntun. (Foto/Autoweek.com/Mark Thompson)

HONGARIA, POSKOTA.CO.ID - Seperti mengalami nasib buruk berturut turut, pembalap F1 asal Belanda, Max Verstappen, gagal mengamankan klasemen puncak setelah race di Grand Prix Hongaria, Ahad 1 Agustus 2021 lalu.

Sebelumnya, kecelakaan mengerikan yang dialami Verstappen pada Grand Prix Silverstone lalu, menuai kontroversi panjang dengan sang rival Lewis Hamilton.

Dari kejadiaan itu membuat Hamilton semakin dekat untuk menggeser Verstappen dari puncak klasemen.

Namun lagi-lagi nasib malang menimpa Verstappen di sore yang menyedihkan, Grand Prix Hongaria lalu.

Verstappen mengalami crash kembali yang di picu oleh kesalahan pengereman Valtteri Bottas, dan menabrak bagian belakang McLaren milik Londo Norris.

Insiden tersebut menyebabkan kekacauan pada  tikungan pertama, di mana mobil Norris secara liar mengarah ke Verstappen dan Sergio Perez.

Bottas, Perez dan Norris harus rela mundur dari balapan.

Beruntung, Verstappen masih bisa melanjutkan balapan, akan tetapi mengalami kerusakan pada lantai dan Bargeboard.

Dengan kata lain, akibat kerusakan tersebut membuat berkurangnya tingkat downforce, sehingga kecepatan yang dimiliki Vetsappen saat balapan menurun drastis.

“Itu semua di luar kendali kami dalam balapan dan saya tidak percaya, saya nyaris gagal kembali di minggu kedua ini,” kata Verstappen dikutip dari autoweek.com

Ia juga menambahkan, bahwa semua tim sudah melakukan yang tebaik untuknya.

News Update