Patut Dicontoh! Antusiasme Warga Warakas Jalani Vaksinasi, 300 Dosis Ludes dalam Waktu 30 Menit

Kamis 29 Jul 2021, 15:14 WIB
Warga kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara tampak antusias mendatangi mobil vaksinasi keliling. (foto: yono)

Warga kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara tampak antusias mendatangi mobil vaksinasi keliling. (foto: yono)

"Antusiasnya tinggi karena warga tak perlu jauh berjalan menuju sentra vaksinasi. Layanan vaksinasi hadir di dekat rumah warga," ungkapnya.

Dipastikannya, proses vaksinasi sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan. Antrean warga dijadwalkan sesuai dengan masing-masing kelompok RT dan melibatkan puluhan kader Dasawisma dan Jumantik.

Termasuk juga mewajibkan calon peserta vaksinasi, kader dan petugas mengenakan masker dan menyediakan fasilitas cuci tangan atau hand sanitizer.

"Hingga saat ini sekitar 80 persen atau sekitar dua ribu warga kami (RW 014) sudah divaksin," tutupnya. (yono)

Berita Terkait
News Update