Warga lansia di Perumahan Taman Duta, Cisalak, Depok, mengikuti vaksinasi yang digelar Polsek Sukmajaya, Depok. (foto: ang)

Depok

Jadi Zona Merah, 400 Warga Taman Duta Cisalak Antusias Ikuti Vaksinasi yang Digelar Polsek Sukmajaya

Senin 26 Jul 2021, 14:35 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 400 warga Perumahan Taman Duta, Kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Senin (26/07/2021) siang, antusias mengikuti vaksinasi di Gerai Vaksin Presisi yang digelar Polsek Sukmajaya. Kawasan itu masih zona merah.

Kapolsek Sukmajaya AKP Syafri Wasdar mengatakan ada 400 warga yang tinggal di Perumahan Taman Duta yang telah mendapatkan vaksin pertama sinovac.

"Antusias warga yang datang ke gerai vaksin presisi disambut hangat dan rata-rata adalah yang divaksin kebanyakan lansia, " ujar AKP Syafri didampingi.

Dalam kesempatan itu, Camat Sukmajaya Tito Ahmad Riyadi kepada Poskota di lokasi vaksin di Griya Kenanga RT. 02/9, Blok 2 No. 7, Kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya Kota Depok.

Mantan Wakapolsek Tambora Jakarta Barat ini menambahkan warga yang divaksin berasal dari empat RW yaitu mulai dari RW 9,10,11, dan 12.

 

Kapolsek Sukmajaya AKP Syafri Wasdar bersama Empat Pilar menggelar gerai vaksin presisi di pemukiman Taman Duta. (foto: Angga)

"Alasan kita vaksin di lingkungan Perumahan Taman Duta lantaran masih dalam zona merah dengan warga yang terpapar cukup banyak, " ungkapnya.

Dengan warga mendapatkan vaksin, lanjut AKP Syafri, akan mendapat daya tahan tubuh yang baik dalam memutus penularan Covid-19.

"Setelah divaksin, warga kami minta tetap mematuhi penerapan protokol kesehatan 3M, " tutupnya. (*) 


Kapolsek Sukmajaya AKP Syafri Wasdar bersama empat pilar menggelar gerai vaksin presisi di pemukiman Taman Duta. (Angga) 

Tags:
Jadi Zona Merah400 Warga Taman Duta CisalakAntusias Ikuti Vaksinasiyang Digelar Polsek Sukmajaya

Angga Pahlevi

Reporter

Administrator

Editor