Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan membagikan paket beras kepada warga membutuhkan. (ist)

Depok

Kapolsek Cinere bersama Lintas Ormas Depok Tebar Ratusan Kilo Gram Beras untuk Warga Tidak Mampu

Minggu 25 Jul 2021, 09:01 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Kapolsek CinereKompol Tata Irawan bersama lintas Ormas blusukan ke pemukiman slum area membagikan 150 kg beras ke warga terdampak PPKM Level 4.

"Kali ini kita berkolaborasi dengan anggota Ormas Pemuda Pancasila dan Forkabi  untuk membantu warga yang membutuhkan di penerapan PPKM Level 4 dan yang sedang isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19," ujar Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan, kepada Poskota sela acara di Kapolsek Cinere, Minggu (25/7/2021) pagi.

Lokasi yang akan dibagikan sebanyak 30 karung beras masing-masing berat lima kg yaitu pemukiman bedeng RT. 04/010 Kelurahan Grogol Kecamatan Limo, Jalan Rawa Kalong Gang Swadaya, Jalan H Mesir.

"Kita harapkan bantuan yang kita berikan ini dapat gunakan dan dimanfaatkan dalam membantu meringankan kebutuhan hidup sehari-hari," tutupnya. (angga) 

Tags:
bansos-berasLimoDepokcovid-19Kapolsek CinereKompol Tata Irawan

Angga Pahlevi

Reporter

Administrator

Editor