Petugas gabungan lakukan razia mendadak kamar narapidana di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Bulak Kapal, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Rabu (30/6/2021) malam. (ist)

Kriminal

Petugas Temukan Senjata Tajam dan Ponsel saat Razia Lapas Bulak Kapal Bekasi

Kamis 01 Jul 2021, 15:14 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Petugas gabungan melakukan razia kamar narapidana di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Bulak Kapal, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Rabu (30/6/2021) malam.

Dalam razia tersebut, petugas menemukan beberapa senjata tajam dan alat komunikasi yang diduga milik tahanan.

Adapun senjata tajam yang dimaksud seperti kater dengan gagang korek api gas, paku bergagang korek api, isi kater, benda tumpul meliputi lempengan logam besi, pipa besi, hingga alat komunikasi berupa ponsel yang ditemukan petugas di tempat narapidana tersebut.

”Kami temukan benda tumpul seperti besi, logam yang bisa digunakan warga binaan yang bisa dijadikan alat kekerasaan sesama narapidana maupun ke petugas,” kata Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Kota Bekasi, Hensah, Kamis (1/7/2021).

Selain itu, lanjut dia, petugas juga menemukan beberapa alat komunikasi yang kondisinya sudah rusak.

Seluruh temuan barang di kamar narapidana itu, nantinya akan diselidiki petugas dengan cara memanggil pemiliknya. Bila terbukti menyalahi aturan, maka sanksi tegas akan di berikan.

"Tentu akan kami sanksi berat, dan kejadian ini sudah berulang,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Keamanan Lapas (KPLP) Lapas Kelas IIA Bekasi, Tommy Ardy Nugroho mengatakan, barang berbahaya dan terlarang itu masuk kedalam di selundupkan dengan cara modus titip makanan melalui barang dan buah.

”Ini yang sedang kita telusuri kenapa bisa masuk, kita akan melakukan evaluasi terkait temuan barang terlarang ini,” ucapnya.

Menurut dia, barang terlarang itu ditemukan dari sejumlah 14 kamar yang diperiksa ditemukan barang bukti ada beberapa alat komunikasi, sendok yang terbuat dari logam, gunting, cuter, alat pemotong kuku yang terselip pisau kecil, dan power bank, yang tentu tidak diperkenankan.

”Kami periksa dan menindaklanjuti proses sesuai ketentuan,” ujarnya. (cr02)

Tags:
lapas bulak kapalrazia lapas bulak kapalsenjata tajam dan ponsel ditemukan saat razia lapasrazi lapas mendadak

Administrator

Reporter

Administrator

Editor