LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya kini tengah menjalani masa isolasi mandiri selama 14 hari kedepan, pasca hasil swab pada Kamis (24/6/2021) menunjukkan dirinya positif terpapar Covid-19.
Ia diketahui menjalani masa isolasi mandiri di rumah dinas Pendopo Pemkab Lebak, Rangkasbitung.
Hari ini, Jum'at (25/6/2021) melalui akun media sosial pribadinya Bupati perempuan dua periode itu membagikan cuplikan video yang memperlihatkan kondisi dirinya yang tengah menjalani masa isolasi mandiri.
Terlihat dalam vidio berdurasi 52 detik yang diunggah, dirinya tengah berjemur dibawah terik sinar matahari pagi di rumah dinas Bupati Lebak.
Ia terlihat menggunakan piyama biru muda, lengkap dengan masker, kerudung, dan kacamata khas dirinya. Dalam video, Ia mengungkapkan kondisi dirinya setelah ditetapkan positif terpapar virus covid-19.
"Assalamualaikum, salam sehat semuanya. Saya secara pribadi mengucapkan terimakasih kepada yang sudah mendo'akan kesembuahan saya. Alhamdulillah sekarang kondisi saya sudah berangsur membaik," kata Iti dalam cuplikan vidio yang dikutip Pos Kota diberanda akun media sosialnya.
Ia mengatakan, bahwa hari ini dirinya sudah menjalani beberapa medical check up di rumah sakir setempat guna memeriksa kondisi perkembangan kesehatannya.
"Do'a kan semoga saya segera cepat pulih dan negatif covid. Sehingga bisa kembali bersama masyarakat lagi," ujarnya.
Dengan suara yang agak serak dan lesu, Bupati Lebak dua periode ini mengimbau warga Kabupaten Lebak untuk tidak lengah, dan selalu menerapkan protokol kesehatan 3M di antaranya memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak hindari kerumunan dalam setiap aktivitas sehari-harinya.
"Gunakan selalu masker, dan terapkan prokes dalam aktivitas sehari hari. Agar kita semua dapat terhindar dari paparan virus Covid-19," pungkasnya. (kontributor banten/yusuf permana)