ROMANIA, POSKOTA.CO.ID - Duel seru bakal tersaji pada laga terakhir di Grup C Piala Eropa 2020.
Ukraina akan berhadapan dengan Austria di National Arena Bucharest, Senin (21/6/2021) malam WIB.
Pertandingan ini diprediksi bakal berlangsung dengan menarik. Pasalnya kedua tim sama-sama masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar secara otomatis.
Ukraina kini bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Grup C, sedangkan Austria menempati posisi ketiga.
Kedua tim memiliki torehan poin yang sama yakni tiga poin. Akan tetapi mereka dibedakan dengan raihan selisih gol.
Baik Ukraina maupun Austria tentu mengincar kemenangan di pertandingan kali ini demi mempermulus langkah mereka lolos ke babak selanjutnya.
Pelatih Austria, Franco Foda menyatakan timnya telah siap untuk menjalani pertandingan melawan Ukraina.
"Kami memilikinya untuk mencapai babak 16 besar. Marko Arnautovic akan kembali untuk 'final' kami melawan Ukraina. Kami akan siap," katanya dikutip dari situs resmi UEFA.
Meski begitu Austria nampaknya harus waspada terhadap para pemain Ukraina, khususnya untuk kedua pemain depan yakni Roman Yaremchuk dan Andriy Yarmolenko.
Dalam dua laga terakhirnya di gelaran Piala Eropa ini, Yaremchuk dan Yarmolenko selalu mencetak gol untuk Ukraina. Oleh karena itu, Austria tentu harus menyoroti kedua pemain tersebut
Di sisi lain, hal senada juga diungkapkan oleh penjaga gawang Ukraina, Georgiy Bushchan yang menyebut timnya telah siap untuk melakoni laga terakhirnya di Grup C.
"Sangat bagus kami memberi (penggemar kami) beberapa kegembiraan, tetapi sekarang kami harus bersiap untuk pertandingan kami," ujar dia.
Menurut catatan Transfermarkt, kedua tim telah berhadapan sebanyak dua kali. Dalam dua laga tersebut Ukraina dan Austria sama-sama menorehkan satu kemenangan.
Pertemuan terakhir terjadi pada tahun 2012 lalu. Di mana saat itu Austria sukses mengalahkan Ukraina dengan skor 3-2.
Perkiraan susunan formasi kedua tim:
Ukraina (4-3-3): Bushchan; Karavaev, Zabarnyi, Matviyenko, Mykolenko; Malinovskyi, Stepanenko, Zinchenko; Yarmolenko, Yaremchuk, Tsygankov.
Pelatih: Andriy Shevchenko
Austria (3-5-2): Bachmann; Dragovic, Alaba, Hinteregger; Lainer, Sabitzer, X Schlager, Grillitsch, Ulmer; Baumgartner, Arnautovic. Pelatih: Franco Foda. (cr04)