Furqon menjual LPM dengan harga Rp 13.000 dalam kemasan box dengan berat 200 gram.
"Pemasaran online dan menaruh di kedai-kedai kopi," ucapnya.
Furqon sangat optimis bisnis tersebut dapat terus berkembang.
"Bakal lebih bergeliat menjalin kerjasama dengan kedai-kedai kopi, tempat jajanan dan lainnya. Karena, LPM bisa menjadi teman ngemil yang pas," jelasnya.
Untuk saat ini Furqon bisa menjual sekitar 40 sampai 50 box LPM dalam satu harinya. (cr05)