Rusli (58), korban pembacokan di Sepatan TImur, Kabupaten Tangerang, oleh keponakannya sendiri. (foto: ist)

Kriminal

Karena Masalah Tanah Warisan di Sepatan Timur, Akub Tega Bacok Pamannya Beberapa Kali Hingga Tewas

Jumat 04 Jun 2021, 21:43 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Aksi sadis dilakukan Akub (46), seorang pria warga Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang. 

Bagaimana tidak, Akub tega membacok pamannya sendiri Rusli (58) hingga tewas. Persoalannya sepele, hanya masalah tanah warisan. 

Peristiwa pembacokan itu terjadi di Desa Lebak Wangi Kecamatan Sepatan Timur Kabupaten Tangerang, Kamis (3/6/2021), sekira pukul 19.00 WIB. 

Seorang saksi mata, Ujang Susanto (46) mengatakan, pembacokan itu dipicu karena pelaku tidak terima jatah tanah orang tuanya lebih kecil dibanding korban.

"Yang saya tahu dia (pelaku) tidak terima karena tanah warisan untuk orang tuanya lebih kecil," ujarnya saat ditemui di Sepatan, Jumat (04/06/2021).

Karenanya, Ujang menyebut, korban yang saat itu sedang makan di kamar tidur rumahnya sambil nonton televisi, tiba-tiba pelaku datang dengan membawa sebilah golok.

Pelaku langsung langsung membacok korban hingga beberapa kali di bagian tangan hingga kaki. "Kena tangan kanan dan tangan kiri saat posisi urat nadinya," ungkapnya.

Ujang juga merupakan keponakan korban. Beruntungnya, saat itu ia juga berada di rumah korban dan langsung mencoba melerai dan mengamankan pelaku. 

"Saya posisinya lagi di depan rumah paman. Mendengar teriakan, saya masuk ke dalam dan mencoba membuang goloknya," tuturnya.

Akhirnya, Ujang berhasil mengamankan pelaku dengan cara mengikatnya pakai tali. Sementara korban sempat dilarikan ke RSUD Pakuhaji.

Namun, meski sempat mendapatkan perawatan, nyawa korban tidak tertolong. Korban dinyatakan meninggal dunia sekira pukul 21.30 WIB. 

"Sempat diberikan perawatan, dia dijahit di ruang UGD. Tapi paman saya tidak selamat karena banyak keluarkan darah," ungkapnya.

Ujang menyebut, korban sudah disemayamkan di pemakaman wilayah Sepatan. "Sudah dimakamkan tadi pagi di pemakaman keluarga," paparnya. 

Kekinian, Akub sang pelaku sudah diamankan di Polsek Sepatan, Polres Metro Tangerang Kota. Poskota masih berupaya menghubungi kepolisian, namun belum mendapat respons.  Ridsha Vimanda Nasution/Kontributor

Foto: Pelaku pembacokan pamannya sendiri, Akub (46) di Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

Foto: Rusli (58), korban pembacokan oleh keponakannya sendiri. 
 

Tags:
Karena Masalah Tanah Warisandi Sepatan TimurAkub Tega Bacok Pamannyahingga tewas

Administrator

Reporter

Administrator

Editor