Sekadar diketahui, donasi ASN dan masyarakat Kabupaten Serang merupakan tindaklanjut dari surat Bupati Serang Nomor 900/1502/Asda III/2021 perihal Donasi untuk Palestina tertanggal 19 Mei 2021. Surat tersebut berisi imbauan kepada ASN dan masyarakat untuk berdonasi dalam rangka membantu masyarakat Palestina yang terdampak konflik.
Sementara itu, Asda III Pemkab Serang Ida Nuraida menjelaskan, donasi kemanusiaan saat ini masih terus dihimpun dari ASN maupun masyarakat. Setelah melalui PMI, donasi selanjutnya akan disalurkan melalui ACT Serang Raya.
"Jumlah total donasi masih terus berkembang. Masih ada donasi yang akan masuk dari lima kecamatan, dan ada juga dinas yang belum," ungkapnya. (kontributor banten/rahmat haryono)