JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelaksanaan Vaksinasi bagi warga lanjut usia (lansia) di RW010 Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat sudah mencapai 80 persen.
Hal itu disampaikan oleh ketua RW010 Jelambar Baru, Suryadi saat berbincang dengan Wakil Pemimpin Umum Poskota, Irdawati di acara Forum Group Discussion (FGD) Poskota dengan tema Vaksin Melindungi Kita, Tetap Jaga Prokes Dengan 3M pada Kamis (27/5/2021).
"Alhamdulillah dalam pelaksaannya (vaksinasi lansia) sudah mencapai kurang lebih 80 persen," ujarnya di Kantor RW010 Jelambar Baru.
Suryadi menambahkan, sampai saat ini pihaknya masih terus melakukan sosialisasi kepada lansia agar segera mengikuti vaksinasi.
Bahkan pihaknya sampai melakukan antar jemput bagi para lansia yang mau vaksin.
Mereka diantar oleh pihak RW ke tempat vaksinasi, kemudian setelah divaksin lansia tersebut diantar pulang kembali oleh pihak RW.
Hal itu dilakukan agar vaksinasi bagi warga lansia bisa berjalan dengan baik. Selain itu pihaknya juga sambil melakukan sosialisasi terkait pentingnya vaksinasi bagi warga lansia.
Meskipun begitu, Suryadi tak menampik bahwa masih ada warga lansia yang enggan divaksin, sebab mendengar pemberitaan yang di media sosial soal efek samping paska vaksin.
Tapi pihaknya tidak berhenti melakukan sosialisasi dan himbauan kepada warga lansia tentang pentingnya vaksinasi.
"Alhamdullillah setelah diberi himbauan diberi pemahaman ada lansia yang kembali untuk divaksin," ungkapnya.
Namun secara umum, Suryadi menuturkan, pelaksanaan vaksinasi bagi warga lansia disambut baik oleh masyarakat khususnya warga lansia di RW010 Jelambar Baru.
"Dalam pelaksanaannya disambut baik oleh para lansia," tandasnya.
Untuk mencegah penularan maupun penyebaran Covid-19 di lingkungan RW010 Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, melalui pemudik yang baru tiba di wilayahnya, pihak RW010 melakukan tes swab PCR secara gratis.
Bahkan pihaknya sampai menjemput warga yang baru pulang paska mudik itu untuk dilakukan tes swan antigen.
Kemudian pihaknya juga memasang stiker di rumah warga yang sudah melakukan tes swab antigen paska mudik ke kampung halaman.
"Kami bersama tiga pilar baik dari Kelurahan maupun Kecamatan kami samperin warga yang baru mudik yang baru kembali ke wilayah kami untuk melakukan swab antigen disini," kata Suryadi.
Saat ini, lanjut Suryadi, kurang lebih sudah ada 100 warga yang sudah dilakukan tes swab antigen paska mudik ke kampung halaman.
"Semua alat antigen disediakan oleh Puskesmas dan yang melakukan swab pun pihak Puskesmas dalam rangka penanganan pencegahan meningkathya Covid-19 paska arus balik mudik," tandasnya. (cr01).