Kiper Alisson Becker menjadi pahlawan Liverpool, disambut rekan-rekannya penuh kegembiraan. (foto: @LFC)

Sepak Bola

Kiper Alisson Becker Menunjukkan Nalurinya Sebagai Striker

Senin 17 Mei 2021, 12:36 WIB

INGGRIS - Liverpool butuh menang, tapi waktu berjalan sudah 90 menit. Maka, Alisson Becker pun maju. dan ternyata ia menjadi pahlawan kemenangan Liverpool saat bertamu ke West Bromwich di Hawthorns pada hari Minggu (16/05/2021).

Kiper asal Brasil itu menjadi pahlawan timnya bukan karena aksi-aksi penyelamatan untuk mengamankan gawangnya, tapi dia mencetak gol menentukan kemenangan Livepool.

Dan itu pun dia cetak di menit pungkasan, di detik-detik terakhir injury time, yakni 90+5. Ia mencetak gol lewat sundulannya.

Ya, Alisson Becker mencetak gol kemenangan dramatis saat Liverpool meraih kemenangan 2-1 atas West Brom, dan ini sangat berarti untuk upaya masuk ke zona Liga Champions. 

Semula, kedua tim seakan terkunci pada kedudukan 1-1, karena waktu normal 90 menit sudah habis. Lalu wasit memberlakukan injury time.

Nah, penjaga gawang bewokan itu maju saat Liverpool mendapat tendangan sudut pada menit ke-95, ini kesempatan terakhir bagi The Reds. Bagi Alisson Becker, kondisi Liverpool harus menang, ia maju, toh waktu tinggal sempit. Nalurinya sebagai striker muncul, ia memutuskan maju membantu rekan-rekannya menyerang.

Begitu wing back Trent Alexander-Arnold melakukan tendangan sudut, Alisson yang sudah maju di depan gawang lawan, ikut melompat.

Di tengah kerubutan banyak pemain, Alisson dengan jitunya menyundul bola dan tajam masuk ke gawang Sam Johnstone.

Alisson pun langsung disambut pelukan dari para pemain Liverpool. Hasil laga yang seolah akan berakhir seri hingga menit 90 lewat, akhirnya berubah menjadi kemenangan Liverpool berkat sundulan tajam Alisson Becker.

Pasukan Jurgen Klopp awalnya tertinggal ketika Hal Robson-Kanu mencetak gol bagi tuan rumah pada menit ke-15.

Gol penyeimbang Mohamed Salah dihasilkan pada menit 33. Lantas, Liverpool meningkatkan levelnya, namun gol belum juga datang.

Padahal, malam itu mereka benar-benar perlu menang untuk terus mengejar kualifikasi Liga Champions.

Kemudian, saat situasi kritis di perpanjangan waktu, Alisson Becker menyalurkan naluri strikernya ia meneruskan tendangan sudut Trent Alexander-Arnold ke gawang lawan yang menjadi gol tersebut. 

Pasukan Klopp sekarang mengemas 63 poin, hanya satu poin di belakang Chelsea yang berada di urutan keempat di Liga Premier. Keduanya sama-sama menyisakan dua pertandingan. Perebutan zona Liga Champions masih seru.(win)

Tags:
Kiper Alisson BeckerMenunjukkan NalurinyaSebagai Striker

Administrator

Reporter

Administrator

Editor