Pemberian remisi bagi narapidana di wilayah DKI. (ist)

Jakarta

Sebanyak 4.847 napi di DKI Jakarta, Mendapatkan Remisi Idul Fitri, 39 Diantaranya Langsung Berlebaran di Rumah

Jumat 14 Mei 2021, 14:44 WIB

JATINEGARA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 4.847 narapidana di lembaga pemasyarakatan (Lapas), rumah tahanan (Rutan) dan Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA) di DKI Jakarta, mendapat remisi khusus hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.

Dari seluruhnya yang mendapat pemotongan masa hukuman, 39 diantaranya langsung menghirup udara bebas.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (kanwilkumham) DKI, Ibnu Chuldun mengatakan, pada perayaan Idul Fitri tahun ini pihaknya juga memberikan remisi kepada para warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang ada di wilayah Ibu Kota.

"Totalnya ada 4.847 orang WBP dari lapas, rutan, dan LPKA yang mendapatkan remisi," katanya, Jumat (14/5).

Dikatakan Ibnu, dari seluruh WBP yang mendapatkan remisi, 39 orang diantaranya langsung bebas.

Mereka langsung menghirup udara bebas dan bisa kembali ke masyarakat.

"Untuk yang sudah bebas kami minta untuk memulai hidup baru mereka dan kembali ke masyarakat serta tak mengulangi perbuatannya," ujar Ibnu. 

Ditambahkan Ibnu, sebenarnya dalam pengajuan remisi perayaan IdulFitri ini sebanyak 5.411 orang dari 12.727 narapidana yang ada diseluruh lapas dan rutan di DKI.

Namun dari semua itu, hanya 4.847 yang memenuhi syarat untuk mendapatkan remisi.

"Kalau dihitung presentasi itu mencapai 38 persen WBP yang mendapatkan remisi tahun ini," ungkapnya.

Adapun rincian remisi yang diberikan adalah Lapas Klas I Cipinang sebanyak 1.067, Lapas Klas II A Salemba sebanyak 1.014, Lapas Narkotika Klas II A Jakarta sebanyak 1.057.

Selanjutnya Lapas Perempuan Klas II A Jakarta sebanyak 135, LPKA Klas II Jakarta sebanyak 49, lalu Rutan Klas I Cipinang sebanyak 936.

"Terakhir di Rutan Klas I Jakarta Pusat sebanyak 446 dan di Rutan Klas I Pondok Bambu sebanyak 143," paparnya. (ifand)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.comremisiNarapidanadki jakartaLebaran Idul Fitri 1442 H

Administrator

Reporter

Administrator

Editor