Komedian Sapri. (foto: instagram/@sapri_pantun)

Seleb

Sapri Pantun Meninggal Dunia saat Istri Hamil Tua dan segera Melahirkan

Selasa 11 Mei 2021, 04:54 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komedian Sapri Pantun meninggal dunia pada Senin (10/5/2021). Pelawak Pesbukers itu meninggalkan seorang anak dan istri yang tengah hamil tua.

Menurut perhitungan kehamilan, Istri mendiang Sapri, Irma akan melahirkan pada 18 Mei mendatang. 

Sebelum Sapri meninggal, sang istri sempat mengungkapkan rasa sedihnya lantaran dihadapkan dengan cobaan yang sulit. Suaminya tiba-tiba divonis terkena diabetes sedangkan waktu kelahiran anak keduanya sudah dekat.

Adik Sapri, Ilyas mengatakan terakhir kali, Irma sempat menanyakan kondisi sang suami. 

"Sebelum saya pulang dari Sari Asih, sempet WA istrinya. Awalnya istrinya yang WA. 'Om kabar papa gimana'," ujar Ilyas seolah membacakan isi pesan Irma. 

Hingga detik terakhir, Ilyas mengaku bahwa kakak iparnya masih belum mengetahui kondisi Sapri yang sebenarnya di rumah sakit. 

Diketahui, pemilik slogan 'masak aer' itu tak sadarkan diri pascaoperasi. 

Kondisi gula darah Sapri disebut sudah membaik. Namun terjadi komplikasi yang mempengaruhi pembuluh darah, jantung hingga ginjal. Sapri bahkan harus dibantu ventilator untuk bernapas. 

"Saya cuma bilang sabar, sabar. Dari situ saya beri motivasi. Tapi saya tidak bicara ventilator," terangnya.

Sampai embusan napas terakhir,  sang istri pun tidak berada di sisi suami. 

Ilyas hanya berharap kakak iparnya itu dapat menghadapi kepergian Sapri dengan lapang. Selain itu, kondisi jabang bayi dalam kandungan Irma juga senantiasa sehat.

"Jangan sampai dampaknya ke kandungan," katanya. 

"Sampai sekarang saya belum ketemu. Mudah - mudahan sih kuat. Insyaallah," pungkasnya. (cr07)

Tags:
Sapri PantunSapri Pantun Meninggal DuniaIstri Hamil TuaIstri segera MelahirkanPelawak SapriPesbukersposkota.co.id

Administrator

Reporter

Administrator

Editor