Petugas pemadam saat memadamkan kebakaran gudang plastik di Cakung, Jakarta Timur. (foto: ist)

Jakarta

Ditinggal Mudik, Dua Gudang Plastik dan Barang Bekas di Cakung Ludes Terbakar

Jumat 07 Mei 2021, 11:44 WIB

CAKUNG, POSKOTA.CO.ID - Dua gudang plastik dan barang bekas di Jalan Inspeksi Cakung Drain, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, hangus dilalap si jago merah, Jumat (7/5/2021). Api diduga berasal dari korselting listrik itu akibat si pemilik lupa mencabut colokan saat pergi mudik.

Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, kebakaran tersebut dilaporkan ke pihaknya sekitar pukul 05.30.

"Yang terbakar gudang plastik dan barang-barang bekas, dan saat kami tiba di lokasi api sudah menyala cukup besar," katanya, Jumat (7/5/2021).

Gatot mengatakan, kebakaran itu sendiri terjadi akibat korsleting listrik dari ruangan yang ada di dalam gudang. Terlebih, si pemilik yang tengah pergi mudik membuat api dengan cepat menyambar.

"Saat kejadian pemilik gudang sedang pergi mudik. Keterangan warga tiba-tiba melihat api sudah membesar dari bagian dalam gudang," ujarnya.

Menurut Gatot, banyaknya material tumpukan busa dan plastik di kedua gudang dengan luas sekitar 300 meter persegi itu membuat api dalam waktu singkat menjalar. Pihaknya pun menerjunkan tujuh unit mobil pompa berikut 35 personel Damkar Jakarta Timur untuk memadamkan api.

"Dari hasil pemeriksaan sementara diduga kebakaran akibat korsleting pada satu gudang yang menimbulkan penyalaan api," tambahnya.

Atas kejadian itu, sambung Gatot, pihaknya bersyukur tak ada warga yang jadi korban dalam kebakaran dan api berhasil dipadamkan sebelum menjalar ke bangunan lain di sekitar lokasi.

Untuk kerugian materiel akibat kebakaran pada gudang yang diketahui milik Aryati dan Joko Wedi diperkirakan mencapai Rp500 juta.

"Kasus kebakaran ini pun kini sudah ditangani pihak kepolisian untuk pemeriksaan lebih lanjut," tukasnya. (ifand)

Tags:
Ditinggal MudikGudang Plastik dan Barang BekasCakungjakarta timurGudang Plastik TerbakarGudang Plastik Ludes TerbakarGudang Plastik di Cakung terbakarKebakaran Gudang di Cakungposkota.co.idgudang-terbakar

Reporter

Administrator

Editor