Leg Pertama Semi Final Liga Champions, PSG Takluk 1-2 di Kandang, Manchester City Selangkah Menuju Final  

Kamis 29 Apr 2021, 04:32 WIB
Pemain City, De Bruyne dikawal ketat pemain PSG pada leg pertama semi final Liga Champions. (ist)

Pemain City, De Bruyne dikawal ketat pemain PSG pada leg pertama semi final Liga Champions. (ist)

PERANCIS, POSKOTA.CO.ID – Satu kaki Manchester City telah melangkah ke partai final Liga Champions. Menyusul kemenangan 2-1 atas Paris Saint-Germain (PSG) pada leg pertama semi final yang dihelat di Parc des Princes, Kamis (29/4/2021) dini hari WIB.

Bermain di kendang sendiri, PSG unggul lebih dulu di menit ke-15 lewat Marquinhos.

Namun City bangkit di babak kedua dan berbalik unggul lewat gol-gol Kevin De Bruyne di menit ke-64 dan Riyad Mahrez di menit ke-71. PSG Bahkan harus bermain 10 orang di sisa 15 menit usai Iddrissa Gueye dikartu merah.

Dengan hasil ini, PSG  harus kerja keras pada leg kedua semi final Liga Champion yang akan bertanding di Etihad Stadium kandang City untuk lolos ke partai puncak Liga Champions musim ini.  

Klub asal ibu kota Perancis tersebut wajib menang minimal selisih dua gol. Sementara, City cuma butuh hasil imbang.

Pada awal laga PSG mengambil inisiatif serangan sejak menit awal dan tak memberikan City kesempatan mengembangkan permainan, Baru menit kedua, PSG punya kans lewat Neymar yang mendapat bola dari Kylian Mbappe di sisi kiri.

Sayangnya, eksekusi Neymar terlalu lemah sehingga bola tepat di pelukan Ederson. Lini tengah City tak berkutik menghadapi permainan taktis PSG terutama di sisi sayap.

Kylian Mbappe dan Angel Di Maria dari sisi sayap benar-benar merepotkan. PSG yang konstan menekan akhirnya bisa mendapatkan gol di menit ke-15.

Korner dari sisi kanan dieksekusi Di Maria dan Marquinhos lolos dari penjagaan lawan, sebelum menanduk bola ke ke tiang jauh gawang Ederson

Gol itu membuat para pemain PSG lebih percaya diri dalam menekan pertahanan City. Tapi, pertahanan mereka terbuka di menit ke-21 sehingga memudahkan Bernardo Silva menerima umpan silang Joao Cancelo, tapi Navas mampu menepis bola dengan kakinya di tiang dekat. Babak pertama skor 1-0 untuk keunggulan PSG.

BABAK KEDUA  

Berita Terkait

News Update