Bambang Pamungkas (Instagram/@bepe20)

SPORT

Bambang Pamungkas Enggan Akui Anak dari Amalia Fujiwati, Tapi Janji Penuhi Nafkah

Kamis 29 Apr 2021, 12:44 WIB

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Amalia Fujiwati mengungkapkan bahwa Bambang Pamungkas enggan mengakui anaknya sebagai darah dagingnya.

Namun pemain sepak bola 40 tahun itu disebut akan tetap memenuhi nafkah untuk anaknya.

Hal ini diungkapkan Amalia usai sidang mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. 

"Dari pihak beliau enggak mau mengakui anak, hanya mau transfer uang aja," ujar Amalia, Rabu (28/4).

Dengan demikian, pihak Amalia akan terus melanjutkan tuntutan proses hukum.

Keputusannya untuk terus melanjutkan permasalahan ini semata demi memperjuangkan hak anak agar diakui. 

Terlepas dari hasil keputusan akhir yang akan didapat.

Amalia akan memasrahkannya kepada Tuhan.

"Jadi ya kita lanjutin aja proses hukumnya, kita hormati, saya sih sudah no hard feeling atau nothing to lose ya hasilnya nanti bagaimana, ya bagaimana Allah aja," jelasnya. 

"Yang penting anak saya tau kalau saya udah memperjuangkan hak-hak dia," sambung Amalia.

Disinggung jumlah nafkah yang dijanjikan oleh Bambang, Amalia ogah menjawab.

Namun Amalia menekankan bahwa dirinya tidak menuntut nominal dari legenda Persija tersebut. 

"Enggak. Saya enggak nuntut nominal. Kan dia yang udah nyampein saya mau ngasih sekian rupiah per bulan waktu itu," terangnya.

Diketahui, Amalia Fujiwati merupakan mantan istri kedua Bambang Pamungkas dari penikahan sirinya 2018 lalu.

Keduanya bercerai di tahun 2020 ketika Amalia sedang hamil muda. 

Dalam tiga tahun pernikahan, Bambang dan Amalia dikaruniai dua orang anak. 

Anak pertama mereka lahir di tahun 2019. Sedangkan anak kedua masih dalam kandungan berusia 7 bulan. (cr07)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.comBambang PamungkasAmaliaPA Jakselpersija

Administrator

Reporter

Administrator

Editor