TNI-Polri siaga patroli kota menyusul kabar bahwa KKB menargetkan bunuh 19 orang di Ilaga Papua. (foto: ist)

Kriminal

Pilu! Ini Kronologi Tewasnya Kepala BIN Papua, Sempat Baku Tembak dengan KST

Senin 26 Apr 2021, 13:07 WIB

JAKARTA, POKSOTA.CO.ID - Kepala Badan Intelijen Nasional Daerah (Kabinda) Papua, Brigjen TNI I Gusti Putu Dani Nugraha Karya dikabarkan tewas saat kontak senjata dengan Kelompok Separatis dan Teroris (KST)

Baku tembak yang menewaskan Kabinda Papua itu terjadi di Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, pada Minggu (25/4/2021).

Terkait peristiwa tersebut, Deputi VII BIN, Wawan Hari Purwanto mengungkapkan, kronologi kejadian.

Semua bermula saat patroli Satgas BIN bersama dengan Satgas TNI/Polri melakukan perjalanan menuju Kp. Dambet.

"Sekitar pukul 15.50 WIT, Satgas BIN dan Satgas TNI/Polri diadang oleh Kelompok Separatis dan Teroris (KST) Papua sehingga terjadi aksi saling tembak di sekitar gereja Dambet. Kabinda Papua tertembak dan gugur," ujar Wawan, Senin (26/4/2021).

Saat ini jenazah Brigjen TNI I Gusti Putu Dani Nugraha telah dievakuasi dari lokasi kejadian dan akan di bawa ke Timika.

 

Lalu jenazah akan diterbangkan ke Jakarta guna dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. (cr09)

Tags:
kabindapapuaBrigjen TNI I Gusti Putu Dani Nugraha KaryaPrajurit Satgas TNiKelompok Separatis dan Teroris

Administrator

Reporter

Administrator

Editor