Ratusan WN India Masuk Indonesia, Anggota DPRD DKI Jakarta Kenneth Minta Anies Lakukan Pelacakan Ketat

Minggu 25 Apr 2021, 08:48 WIB
Anggota DPRD DKI Jakarta, Hardiyanto Kenneth meminta SIKM dilakukan secara tegas. (foto: ist)

Anggota DPRD DKI Jakarta, Hardiyanto Kenneth meminta SIKM dilakukan secara tegas. (foto: ist)

"Saya kira peraturan ini harus secepatnya dilakukan edukasi secara komprehensif berdasarkan kesadaran masyarakat, sosialisasi tentang risiko mudik sangatlah penting untuk dipublikasikan secara cepat agar kesadaran masyarakat terbangun tentang bahayanya mudik di tengah pandemi Covid-19," tuturnya.

Jangan Mudik

Oleh karena itu, Kent pun mengimbau kepada masyarakat agar bisa membantu pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19, salah satunya yaitu tidak mudik untuk tahun ini dan tetap jaga kebersihan hingga menggunakan masker.

"Tolonglah bantu pemerintah untuk menekan angka virus corona yang kembali melonjak, Kami mohon masyarakat untuk bisa menahan diri, jangan mudik dahulu untuk tahun ini, tetap melakukan kegiatan di rumah saja dan menjaga kebersihan tentunya tidak boleh diabaikan. Hal ini demi mencegah penyebaran virus Covid-19," sambung Kent.

"Sayangi keluarga Anda dan diri Anda sendiri. Kita bantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran Covid-19," pungkasnya. (*/ys)

Berita Terkait

News Update