Suasana Pemakaman Adiguna Sutowo. Dian Sastro (menabur bunga). (cr07)

SHOWBIZ

Dian Sastrowardoyo Turut Antar Mertua ke Peristirahatan Terakhir

Minggu 18 Apr 2021, 14:53 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Suasana Pemakaman Pengusaha Adiguna Sutowo diselimuti haru dan khidmat.

Mertua Dian Sastro dimakamkan di Tanah Kusir, Bintaro, Tangerang Selatan, Minggu (18/4). 

Aktris Dian Sastrowardoyo nampak turut mengantarkan ayah mertuanya, Adiguna Sutowo ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Dian Sastro tiba di pemakaman pukul 13.09 WIB bersama iring-iringan mobil jenazah Adiguna. pemain film Ada Apa dengan Cinta itu datang bersama keluarga besar. 

Mengenakan seragam kompak berwarna putih.

Ditemui media sebelum prosesi pemakaman, Suami Dian Sastro Maulana Indraguna Sutowo menyampaikan kalimat mewakili Ayahnya. Indra mengucapkan permintaan maaf serta doa atas nama Adiguna Sutowo.

"Telah berpulang hari ini pada tanggal 18 April 2021, Bapak Adiguna Sutowo bin Ibu Sutowo, ayah kami saya atas nama pribadi," ujar Indra.

Indra sebagai perwakilan keluarga juga mengucapkan terima kasih untuk pihak yang sudah berkenan hadir dalam pemakaman ayahnya.

"Keluarga besar terima kasih atas doanya atas kehadirannya dan kesediaan waktunya di bulan suci Ramadhan ini bisa menghadiri pemakaman ayah saya," lanjutnya.

Ia berharap sang ayah dapat ditempatkan disisi yang terbaik dan mendapatkan pengampunan dari Tuhan.

"Terima kasih sekali lagi, saya rasa ayah saya sudah di tempat yang lebih baik semoga Allah SWT mengampuni beliau dan menempatkan beliau di sisi yang terbaik," sambungnya.

Selanjutnya, Indra mengumandangkan adzan untuk sang ayah.

Disusul penebaran bunga oleh pihak keluarga.

Dian Sastro bersama dua anaknya juga terlihat mendekati liang lahat untuk menaburkan bunga sebagai bentuk penghormatan terakhir kalinya. (cr07)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.comdian-sastrowardoyomertuameninggal duniaAdiguna Sutowo

Administrator

Reporter

Administrator

Editor