Ini Alasan Dian Sastrowardoyo Mendirikan Yayasan Non Profit

Rabu 28 Apr 2021, 16:31 WIB
Dian Sastrowardoyo (instagram/@therealdisastr)

Dian Sastrowardoyo (instagram/@therealdisastr)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ternyata artis Dian Sastrowardoyo memiliki yayasan nonprofit bernama Yayasan Dian.

Hal tersebut terungkap di kanal YouTube Daniel Mananta Network.

Yayasan Dian yang berdiri sejak 2009 silam memiliki visi untuk berkontribusi di dunia pendidikan, pemberdayaan perempuan serta pelestarian budaya di Indonesia.

Yayasan tersebut sebagai wujud rasa syukur Dian terhadap segala berkah yang diterimanya selama ini.

"Jadi sebenarnya kenapa gue awalnya bikin Yayasan Dian itu, kalau enggak salah dekat-dekat setelah gue dapat Piala Citra tahun berapa gitu," kata Dian Sastro  (26/4/2021).

"Gue merasa kayaknya gila gue harus berterima kasih banget nih," imbuh Dian.

Aktris kelahiran 16 Maret 1982 tersebut kemudian teringat pada pesan neneknya untuk terus bersyukur atas semua yang didapatnya.

"Kebetulan nenek gue waktu itu baru meninggal. Nenek gue tuh yang paling dekat sama gue. Dia pesan terakhirnya bilang, 'Dian, you need to be grateful'," jelas Dian.

Dari situ, Dian akhirnya merealisasikan pesan sang nenek ke dalam bentuk Yayasan Dian.

Tiga pilar utama Yayasan, yakni pendidikan, pemberdayaan perempuan, dan pelestarian budaya memang menjadi isu yang selalu jadi perhatiannya. (cr02) 
 

Berita Terkait
News Update