Chelsea Langsung Alihkan Fokus ke Laga Lawan Manchester City

Jumat 16 Apr 2021, 15:31 WIB
Chelsea akan berhadapan dengan Manchester City di semifinal Piala FA. (foto: twitter chelseafc)

Chelsea akan berhadapan dengan Manchester City di semifinal Piala FA. (foto: twitter chelseafc)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Semifinal Piala FA akan menyajikan partai menarik. Chelsea akan berhadapan Manchester City di Stadion Wembley, London, Sabtu (17/4/2021) WIB.

Chelsea lolos ke babak semifinal setelah sukses menyingkirkan Sheffield United dengan skor 2-0. Sedangkan Man City berhasil mengandaskan langkah Everton dengan skor 2-0.

Menatap pertandingan nanti, kedua tim sedang diselimuti angin segar. Ya baik Chelsea maupun Man City baru saja memastikan langkahnya ke babak semifinal Liga Champions.

Hal tersebut tentu menjadi modal berharga bagi kedua tim sebelum menjalani pertandingan nanti. 

Pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta mengatakan usai memastikan lolos ke semifinal Liga Champions, timnya langsung mengalihkan fokus ke laga melawan Man City.

"Sekarang kami harus fokus pada semifinal Piala FA pada hari Sabtu dan kami harus melangkah selangkah demi selangkah," kata Azpilicueta dikutip dari laman resmi klub.

"Tim sedang berkembang, kami memiliki banyak kualitas, banyak jumlah di skuad, dan semua orang berjuang keras untuk masuk ke tim," tambah dia.

Di sisi lain Man City juga telah menyatakan kesiapannya untuk pertandingan semifinal Piala FA. Menurut Ilkay Gundogan timnya selalu berambisi untuk meraih kemenangan di setiap pertandingan.

“Kami adalah pesepakbola profesional dan kami memainkan permainan untuk menjadi sukses," kata Gundogan.

"Kami ingin sukses di setiap pertandingan, itu tidak menjamin tetapi kami hanya mencoba yang berikutnya dan itulah yang akan kami lakukan pada hari Sabtu dan kemudian kita akan lihat,” jelasnya lagi.

Selain itu Man City sedang dalam performa yang bagus. Usai kalah dari Manchester United di ajang Liga Inggris, tim asuhan Pep Guardiola belum merasakan kekalahan hingga saat ini. (cr04)

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Chelsea (3-4-2-1): E. Mendy; A. Rudiger, T. Silva, C. Azpilicueta; B. Chilwell, Jorginho, N. Kante, R. James; M. Mount, C. Pulisic, K. Havertz.

Pelatih: Thomas Tuchel.

Manchester City (4-3-3): E. Moraes; O. Zinchenko, R. Dias, J. Stones, K. Walker; I. Gundogan, K. De Bruyne, B. Silva; P. Foden, Gabriel Jesus, R. Mahrez.

Pelatih: Pep Guardiola.

Berita Terkait

News Update